Polemik KCM, Lora Madura Datangi Mapolres Pamekasan

Avatar of PortalMadura.com
Polemik KCM, Lora Madura Datangi Mapolres Pamekasan
Puluhan kiai muda yang tergabung dalam Himpunan Lora Madura (Hilma) saat mendatangi Mapolres Pamekasan (Foto: Marzukiy @portalmadura.com)

PortalMadura.Com, – Puluhan kiai muda yang tergabung dalam mendatangi Markas Kepolisian Resort (Mapolres) Pamekasan, Jawa Timur, Rabu (2/9/2020).

Para kiai muda atau lora tersebut menyikapi polemik pembangunan Kota Cinema Mall (KCM) yang berujung pelaporan Bupati Pamekasan, Baddrut Tamam dengan pihak KCM yang dilayangkan oleh Aliansi Ulama Madura (Auma) beberapa waktu lalu kepada Polres Pamekasan.

Pelaporan tersebut dengan tuduhan pencatutan foto sejumlah tokoh dalam dokumen Upaya Pengelolaan Lingkungan (UPL) dan Upaya Pemantauan Lingkungan (UKL) dalam mendirian KCM.

“Kami sangat prihatin atas masalah ini hingga ada pelaporan, karena akan memunculkan gesekan di tengah-tengah masyarakat,” kata Ketua Hilma, KH. Jakfar Shodiq Fauzi.

Pihaknya meminta Polres untuk melaksanakan proses hukum sesuai dengan prosedur yang berlaku dengan menjunjung tinggi netralitas dan profesionalitas kepolisian.

Pengasuh Pondok Pesantren Batu Ampar Proppo ini berharap, kasus tersebut dapat diselesaikan secara kekeluargaan demi pembangunan Pamekasan di masa-masa yang akan datang. Sebab, pembangunan di bumi Gerbang Salam ini harus terealisasi dengan baik demi peningkatan ekonomi masyarakat.

Menurutnya, membangun sebuah daerah merupakan perintah Allah SWT yang harus dilaksanakan secara baik oleh manusia sebagai khalifah di muka bumi. Sehingga, apabila ada pembangunan daerah harus menyikapinya secara bijak agar tercipa suasana yang kondusif di tengah-tengah masyarakat.

“Kami siap menjadi mita kepolisian dan memediasi kedua belah pihak untuk menemukan solusi terbaik. Karena ini semua demi menjaga kondusifitas dan pembangunan Pamekasan. Karena Pamekasan ini memang harus dibangun,” tandasnya.

Sementara itu, Kapolres Pamekasan, AKBP Apip Ginanjar menyampaikan terimakasih atas dukungan Hilma dalam masalah itu. Hal tersebut menjadi penyemangat tersendiri untuk senantiasa bekerja profesional.

“Kami berharap dukungan masyarakat dan tokoh dalam menjaga kondusifitas kamtibmas di Pamekasan,” jawabnya.(*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.