Polisi Bantu Angkut Barang Bawaan Calon Penumpang di Pelabuhan Kalianget

Avatar of PortalMadura.com
Anggota Polres Sumenep membantu mengangkut barang bawaan calon panumpang yang akan naik Kapal DBS III di Pelabuhan Kalianget, Jumat (6/1). (IST/POLRES SUMENEP)
Anggota Polres Sumenep membantu mengangkut barang bawaan calon panumpang yang akan naik Kapal DBS III di Pelabuhan Kalianget, Jumat (6/1). (IST/POLRES SUMENEP)

PortalMadura.Com, – Ratusan polisi disiagakan di dermaga III , Sumenep, Madura, Jawa Timur, mengantisipasi lonjakan jumlah calon penumpang kapal.

“Kami bantu pengaturan agar calon penumpang bisa tertib dan tak berebut ketika mau masuk kapal. Ini untuk mencegah hal-hal tak diinginkan,” kata di Sumenep, Jumat (6/1) siang.

Sejak pekan lalu, ratusan calon penumpang kapal ke Pulau Kangean dan Sapeken tertahan di Pelabuhan Kalianget akibat penundaan pemberangkatan kapal, karena cuaca laut buruk.

Selain calon penumpang orang, puluhan pikap penuh muatan yang barangnya akan dikirim ke Kangean juga menumpuk di Pelabuhan Kalianget.

Pada Jumat (6/1) ini, Kapal DBS III dijadwalkan berlayar dari Pelabuhan Kalianget ke Pulau Kangean dan Sapeken, karena cuaca laut dinilai kondusif.

Selain mengatur agar tertib, sebagian polisi ikut membantu mengangkut barang bawaan calon penumpang ketika akan naik dan masuk kapal.

Sementara Kepala Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Pemukiman, dan Perhubungan (PRKPP) Sumenep, Moh Jakfar memperkirakan terdapat 400 calon penumpang asal Pulau Kangean dan Sapeken.

“Kepulangan mereka ke Pulau Kangean dan Sapeken tertunda akibat penundaan pemberangkatan kapal, karena cuaca laut buruk sejak pekan lalu. Semuanya pasti ingin memanfaatkan keberangkatan kapal pada Jumat (6/1) untuk pulang,” katanya, menerangkan. (*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.