PortalMadura.Com, Sampang – Polisi Sampang, Madura, Jawa Timur, kini melakukan penyelidikan dan pengejaran terhadap orang tua yang tega membuang bayi perempuannya, di semak-semak Dusun Angsanah Barat, Desa Blu’uran, Kecamatan Karang Penang, Sampang.
“Kita masih melakukan penyelidikan, siapa orang tua bayi itu,” terang Kapolsek Karang Penang, Sampang, Iptu Yusuf Rahman Sirait, Sabtu (11/11/2017).
Sebelumnya, pada pukul 15.00 WIB, Jumat (10/11/2017), warga menemukan bayi dengan posisi telungkup dan ditutupi daun serta terdapat sisa darah yang diduga sengaja dibuag pasca dilahirkan.
Bayi tersebut pertama kali ditemukan oleh Pak Fadel (45), warga setempat. Ia mendengar suara tangisan dari semak-semak, setelah di dekati ternyata ada bayi perempuan yang masih berlumuran darah.
“Saya mendatangi asal suara tangisan. Ternyata, bayi sedang terbungkus sak dan kain warna putih,” katanya.
Saat ini, bayi tersebut dalam asuhannya dengan kondisi sehat.(Rafi/Putri)