Polisi Vs Wartawan Bangkalan Tolak Berita Hoax

Avatar of PortalMadura.Com
Polisi Vs Wartawan Bangkalan Tolak Berita Hoax
Sejumlah perwira polres lakukan silaturrahmi ke balai wartawan

PortalMadura.Com, Bangkalan – Wartawan yang tergabung dalam Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) dan (KWB), Madura, Jawa Timur, bersama jajaran Kepolisian Resort Bangkalan menyatakan perang terhadap berita hoax (berita palsu).

Pernyataan tersebut ditegaskan saat Kapolres Bangkalan, AKBP Boby Paludin Tambunan didampingi sejumlah perwira Polres melakukan silaturahmi ke Balai Wartawan kompleks Gor Sultan Kadirun di Jalan Perdanakusuma Kelurahan Mlajah, Rabu (28 /3 /2018).

“Kami berharap hubungan polisi dengan teman-teman wartawan di Bangkalan semakin baik,” kata Kapolres.

Dia mengatakan, sebagai pejabat publik, polisi memang seharusnya mempererat dengan media massa, apalagi kondisi saat ini penyebaran informasi di media sosial sulit terbendung, sehingga perlu sinergi antara semua pihak, terutama kepolisian dengan wartawan.

“Media sosial saat ini sudah semakin sulit terbendung, siapapun bisa membuat info di medsos, konten seperti apapun sangat gampang diposting, terutama berita hoax, ini yang perlu kita hindari,” katanya.

Ketua PWI Bangkalan, Jimhur Saros menyatakan, maraknya berita bohong yang banyak ditemukan di medsos saat ini menjadi tantangan tersendiri bagi wartawan.

“Memang sulit dihindari. Maka media massa harus menjadi jawaban. Wartawan harus mampu mengklarifikasi melalui tulisannya,” pungkasnya.(Hamid/Nanik)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.