Produksi Garam Tahun 2020 di Pamekasan Merosot

Avatar of PortalMadura.com
Harga Garam di Pamekasan Rp 300 Per Kilogram
Ilustrasi (PortalMadura.Com)

PortalMadura.Com, – Hasil oleh petani di Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur, tahun 2020 menurun bila dibandingkan dengan tahun 2019.

, Muzanni mengungkapkan, faktor yang sangat berpengaruh terhadap menurunnya hasil produksi itu adalah pendeknya musim kemarau bila dibandingkan dengan tahun 2019.

Pada tahun 2019, produksi garam di daerahnya sebanyak 165 ton per hektar dengan awal produksi bulan Juli. Sementara, pada tahun 2020 terjun bebas menjadi 30 ton per hektar dengan awal produksi bulan Agustus.

“Tahun ini bulan Agustus baru mulai produksi, jadi kendalanya adalah musim kemarau yang lebih pendek. Akibatnya, jumlah produksinya lebih sedikit,” katanya, Rabu (11/11/2020).

Muzanni menambahkan, tahun 2020 pada awal musim tanam garam cuaca sering kali diselimuti mendung yang berakibat pada terhambatnya proses evaporasi air laut. Demikian juga puncak musim kemarau lebih cepat.

“Kami akan terus mendorong para agar bisa menproduksi garam lebih maksimal. Termasuk dari segi kualitas agar bisa bersaing dengan garam impor,” pungkasnya.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.