PSSI Pamekasan Kelimpungan Tentukan Manajer Persepam MU

Avatar of PortalMadura.com
PSSI Pamekasan Kelimpungan Tentukan Manajer Persepam MU
dok. Ist

PortalMadura.Com, – PSSI Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur, berencana melakukan komunikasi lanjutan dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) setempat untuk mencari sosok manajer yang cocok bagi .

Sekretaris , Baihaki menyampaikan, pihaknya sampai sekarang kelimpungan dalam mencari sosok manajer pasca ketidaksiapan Ismail yang ditunjuk dalam sebuah forum beberapa waktu lalu. Karena keberadaan manajer sangat menentukan nasib di kasta Liga 3 musim ini.

“Sampai sekarang belum ada manajer, artinya setelah pak Ismail menyatakan ketidaksiapannya belum ada. Kami akan melakukan konfirmasi lagi kepada pihak-pihak terkait masalah ini. Karena tanggal 15 Juli ini kita harus main di Liga 3 zona Nasional,” terangnya, Rabu (4/7/2018).

Dikatakan, pihaknya tidak bisa langsung menentukan sendiri dalam mengisi kekosongan kursi manajer, karena masalah ini berkaitan dengan finansial tim. Sehingga harus ada kesepakatan dengan pemerintah daerah.

“Kami tidak bisa langsung menentukan siapa-siapa, jujur sepak bola ini kaitannya dengan finansial mas. Nanti saya komunikasikan lagi pasca mundurnya pak Ismail, mudah-mudahan hari ini bisa ketemu dengan beliau-beliau,” tandasnya.

Ismail sekaligus Ketua Komisi I DPRD Pamekasan sebelumnya ditunjuk untuk menjadi manajer klub kebanggaan masyarakat bumi Gerbang Salam tersebut dalam sebuah rapat antara PSSI, Pj Bupati, Plt Sekda dan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora). Tetapi politisi Partai Demokrat itu mengonfirmasi ketidaksiapannya atas rekomendasi itu.

Sebelumnya Baihaki menyampaikan, jika pihaknya mendapat teguran dari PSSI pusat lantaran sampai sekarang Persepam MU tidak mempunyai manajer, bahkan diancam akan dicoret dari kepesertaan Liga 3 apabila sampai waktu yang ditentukan tidak bisa mengisi kekosongan kursi manajer tersebut. (Marzukiy/Putri)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.