Puteri Indonesia Ayuma Kagumi Komunitas Janda Hebat Sumenep

Avatar of PortalMadura.com
Puteri Indonesia Ayuma Kagumi Komunitas Janda Hebat Sumenep
Puteri Indonesia Raden Roro Ayu Maulida Putri memberikan motivasi pada Great Widow Community Sumenep (@portalmadura.com)

PortalMadura.Com, yang kerap disapa Ayuma berkunjung ke Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, Rabu (29/3/2022).

Salah satu agendanya, menghadiri doa untuk bangsa dan santunan anak yatim yang digelar [Komunitas Janda Hebat] di Desa Kasengan, Kecamatan Manding, Sumenep.

Ayuma kagum dengan adanya Komunitas Janda Hebat di Sumenep. Ia hadir di tengah-tengah mereka seraya memberikan motivasi. “Saya kagum sekali ada komunitas janda yang diberdayakan,” katanya.

Menurut Ayuma, status janda itu bukan sebuah penghalang untuk bangkit bagi seorang perempuan. Bahkan, nenek Ayuma dari ibundanya juga janda dua anak setelah kakeknya mengalami kecelakaan.

“Berkat kerja keras dan memiliki motivasi yang besar, Alhamdulillah nenek saya bisa bangkit,” terangnya.

Nenek Ayuma menjadi tulang punggung keluarga dengan menghidupi dua anak hingga mampu menyelesaikan pendidikan strata satu-nya di Surabaya.

Aktivitas keseharian nenek Ayuma adalah menjual makanan dan kue yang dikirim ke pasar dan perkantoran. Berkat kerja kerasnya itu, kata Ayuma, seorang janda juga mampu berdaya.

“Janda pun bisa berdaya. Siapa pun selama mau berusaha dan bersungguh-sungguh pasti bisa berdaya,” ungkap Ayuma memberi semangat.

“Mau janda atau tidak janda, wanita harus berdaya dan wanita juga bisa menjadi sumber keuangan keluarga,” ujarnya.

Ia juga berpesan pada anak-anak agar patuh dan nurut apa kata orang tua yang sudah susah paya mencari nafkah.

“Sikap baik anak itu akan membuat orang tua lebih semangat. Dan anak-anak itu harus pintar agar orang tuanya bangga,” katanya.

Sementara, Ketua Great Widow Community Sumenep Megawati mengaku senang dengan kehadiran Puteri Indonesia Ayuma. “Ini spesial bagi kami dan memberi spirit baru dengan kehadiran mbak Ayuma,” katanya.

Mega panggilan akrab Megawati meminta dukungan pada masyarakat untuk menepis stigma negatif, bahwa para janda itu tidak selalu negatif.

“Janda itu hebat, janda itu bisa bekerjasama, berdaya bersama dan menjadi tulang punggung bersama,” ujarnya.

Great Widow Community, kata Mega, juga diharapkan menjadi komunitas janda pertama yang jadi wadah para janda yang selalu bisa melakukan aktualisasi diri dan berusaha bersama.(*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.