Ramadan, Satpol PP Sampang Tutup Paksa Warung Makan Buka Siang Hari

Avatar of PortalMadura.com
Ramadan, Satpol PP Sampang Tutup Paksa Warung Makan Buka Siang Hari
Razia warung buka pada siang hari di bulan Ramadan (Rafi @portalmadura.com)

PortalMadura.Com, Sampang – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Sampang, Madura, Jawa Timur, melakukan razia warung makan yang buka pada bulan puasa Ramadan, Kamis (29/4/2021).

Kasi Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS), Pengamanan dan Penegakan Perda, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) , Mohamad Suharto menyampaikan, sasaran razia yaitu warung makan rombong milik pedagang kaki lima (PKL) yang menggunakan trotoar dan pinggir jalan protokol.

Pada proses penertiban melibatkan dua regu personel . “Banyak pedagang makanan dan minuman masih buka pada bulan puasa di beberapa lokasi perkotaan,” ujarnya.

Tempat makan yang ditertibkan, di antaranya, warung bakso dan es, bakso dan mie ayam, penjual soto ayam, serta warung lesehan yang melayani pengunjung siang hari.

Pihaknya, memberikan teguran dan peringatan terhadap seluruh pemilik warung makan yang melayani pengunjung siang hari agar tidak mengulangi hal serupa.

“Jika mereka tidak mengindahkan teguran dan peringatan, kami dengan tegas akan melakukan penindakan dan tindak pidana ringan,” tandasnya.

Selain itu, petugas membongkar tenda atau terpal rombong PKL yang berada di trotoar maupun pinggir jalan.

“Kami telah memberikan teguran dan peringatan kedua terhadap pemilik rombong. Maka tindakan selanjutnya melakukan penertiban paksa,” pungkasnya.(*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.