Resolusi Karier di Tahun Baru, Ini 4 Pertanyaan yang Perlu Dievaluasi

Avatar of PortalMadura.Com
Resolusi Karier di Tahun Baru, Ini 4 Pertanyaan yang Perlu Dievaluasi
ilustrasi

PortalMadura.Com – Bulan desember menjadi bulan penghujung di akhir tahun yang biasanya banyak orang mengadakan acara spesial untuk menyambut . Momen ini kebanyakan menghadirkan berbagai kemeriahan.

Namun terlepas dari segala kemeriahan yang berlangsung, satu hal yang patut direnungkan adalah evaluasi selama setahun sebelumnya. Di tahun baru harus ada semangat baru dan berbagai resolusi tentang karier Anda di tahun mendatang.

Berikut ini merupakan 4 pertanyaan yang berguna untuk merumuskan resolusi karier Anda di tahun baru mendatang:

Pencapaian Karier
Karier menjadi salah satu pilar penting dalam menyokong kehidupan. Bagaiman perjalanan karier Anda sepanjang tahun ini?. Membuat daftar pencapaian karir yang sudah didapat memiliki manfaat tersendiri. Dengan melihat hal-hal yang sudah tercapai dalam pekerjaan bisa memberi motivasi untuk semakin giat di tahun baru berikutnya.

Peningkatan Ketrampilan
Ketika Anda merefleksikan pencapaian karier, sebaiknya Anda sekaligus bertanya tentang apakah kemampuan atau skill Anda dalam satu hal semakin meningkat.

Apakah terjadi peningkatan ketrampilan selama setahun ini?. Dengan mengetahui hal ini, Anda bisa menetapkan apa saja yang masih perlu diperbaiki di tahun berikutnya.

Kebahagiaan Dalam Lingkungan Kerja
Karier bukan hanya melulu soal mendapat pendapatan yang layak, tapi juga mengenai kepuasan personal. Apakah selama ini Anda bahagia menjalani pekerjaan?.

Jika Anda merasa kurang bahagia dengan pekerjaan, coba cari tahu apa yang menjadi penyebabnya. Jika sudah mengidentifikasi hal itu, Anda bisa berupaya untuk mengubahnya di tahun baru mendatang.

Harapan Karier
Tentu Anda tidak ingin menjalani karier yang tidak berkembang. Oleh karena itu, sangat penting untuk bertanya tentang apa yang menjadi harapan karier Anda di tahun baru nanti.

Setelah mengevaluasi karier Anda dalam tahun ini, buatlah rencana karier ke depan dan mintalah pendapat orang-orang dekat. (liputan6.com/Desy)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.