PortalMadura.Com, Pamekasan – Kementerian Agama (Kemenag) Pamekasan, Madura, Jawa Timur akan menggelar rapat koordinasi lintas sektoral petugas jamaah haji tingkat kabupaten, Selasa (13/10/2015).
Kasi Penyelenggara Haji dan Umroh Kemenag Pamekasan, Ilyasak mengkungkapkan, pihaknya sudah mempersiapkan beberapa kebutuhan menyambut tamu Allah yang telah menjalankan rukun Islam yang kelima di Mekkah.
“Insya-Allah persiapannya sudah matang. Mudah-mudahan tidak ada kendala semuanya, baik jamaah haji yang datang, keluarganya serta panitia haji sendiri,” ungkapnya, Senin (12/10/2015).
Jamaah haji asal bumi Gerbang Salam tahun 2015 sebanyak 645 yang terdiri dari dua kelompok terbang (Kloter), yakni kloter 50 dan 52. Mereka dijadwalkan tiba di Pamekasan dalam minggu ini. (Marzukiy/choir)