Hukum  

SBY Ke Sumenep, Dua Kendaraan Tempur Siaga

Avatar of PortalMadura.com

(PortalMadura) – Satu hari menjelang ke datangan kunjungan kerja Presiden Republik Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono ke Kabupaten Sumenep, dua buah kendaraan tempur (Ranpur) jenis Panser Anoa dan Panhard milik Kodam V Brawijaya, Jawa Timur telah siaga di depan Markas Komando Distrik Militer (Kodim) 0827 Sumenep

Dua buah alat perang milik TNI tersebut saat ini mejeng di Sumenep dan menjadi tontotan masyarakat yang kebetulan melintas di Jalan Trunojoyo dan depan Kodim. Alat perang ini sengaja dikirim dari Surabaya dan berangkat sekitar pukul 04:00 Wib. Sempat ikut apel terlebh dahulu di Kabupaten Sampang yang juga salah satu kabupaten akan dihadiri orang nomor satu di Indonesia.

“Kami sampai di Sumenep ini sekitar jam 1 siang,” kata Komandan Regu (Danru), Serda Haeruddin, pada wartawan di depan Kodim 0827 Sumenep, Selasa (3/12/2013).

Dia mengaku belum mendapat pengarahan dari pimpinannya. Baik penempatan kendaraan tempur dan hal lain yang berkaitan dengan rencana kunjungan kerja Presiden SBY ke Sumenep. “Maaf, kami belum mendapat pengarahan dari pimpinan. Kami diperintah berangkat ke Sumenep, kami laksanakan. Itu saja, mas!,” tegasnya.(udein/htn).

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.