Segudang Manfaat Belimbing Wuluh Untuk Kesehatan dan Kecantikan

Avatar of PortalMadura.Com
Segudang Manfaat Belimbing Wuluh Untuk Kesehatan dan Kecantikan
Ist.Net

PortalMadura.Com atau belimbing sayur adalah jenis buah yang biasanya digunakan oleh para ibu untuk memasak. Rasanya yang asam dapat memperkuat cita rasa masakan .

Belimbing wuluh terkadang hanya dianggap sebagai tanaman pekarangan saja, padahal tanaman ini memiki segudang manfaat untuk mengobati berbagai jenis penyakit.

Kandungan yang terdapat pada belimbing wuluh, seperti saponin, tannin, glukosida, kalsium, serta vitamin C yang tinggi sangat bermanfaat untuk kesehatan dan kecantikan.

Berikut ini beberapa untuk kesehatan dan kecantikan Anda.

Mengatasi Jerawat
Belimbing wuluh juga sangat baik untuk menghilangkan dan mengempeskan jerawat yang sedang membandel, zat asam yang terdapat pada belimbing mungkin akan memberikan efek sedikit sakit bagi jerawat aktif. Namun kandungan antioksidan dalam buah ini dapat membantu mengerutkan dan menyamarkan jerawat yang ada di wajah.

Untuk mengobati jerawat siapkan 3 buwah belimbing wuluh segar. Cuci hingga bersih. Buah diparut dan diberi sedikit garam. Tempelkan pada kulit yang berjerawat. Lakukan 2 kali sehari.

Mencegah Hipertensi
Belimbing wuluh sudah digunakan oleh masyarakat tradisional untuk membantu dalam hal masalah tekanan darah tinggi. Caranya cukup mudah, cukup rebus 3 buah belimbing dengan 2 gelas air hingga menjadi 1/2 gelas. Lalu minum setiap hari 1 kali hingga tekanan darah berkurang.

Baca Juga: Ini Racikan, Belimbing Wuluh Untuk Kulit Putih Cemerlang Dalam Semalam!

Mengatasi Diabetes
6 buah belimbing wuluh dilumatkan lalu direbus dengan segelas air hingga sisa separuhnya. Saring dan minum dua kali sehari. Zat asam yang terkandung dalam buah ini sangat ampuh untuk membantu menghilangkan serta menekan diabetes pada tubuh.

Mengatasi Rematik
Belimbing wuluh mampu untuk menyembuhkan rematik. Rematik merupakan kondisi dimana penderitanya mengalami sakit pada bagian otot – otot tubuh tertentu, sehingga sulit untuk digerakan.

Caranya: Segenggam daun belimbing wuluh dicuci, tumbuk sampai halus, tambahkan kapur sirih, gosokan kebagiyan yang sakit itu. 100 gr daun muda belimbing wuluh, 10 biji cengkih dan 15 biji merica dicuci lalu digiling halus, tambahkan cuka secukupnya sampai menjadi adonan seperti bubur. Oleskan adonan bubur tadi ketempet yang sakit.

Baca Juga:  Manfaat Belimbing Wuluh Bagi Kesehatan dan Kecantikan

Mengobati Sakit Gigi
Sering mengalami sakit gigi yang sangat ngilu dan menyakitkan? Belimbing wuluh solusinya yaitu dengan mengambil 1 buah belimbing wuluh dan kunyah bersama garam. Kunyah terus hingga sakit dan ngilu pada gigi perlahan menghilang.

Menurunkan Demam
Daun belimbing wuluh juga sangat bermanfaat untuk menurunkan demam. Dengan menggunakan dan memanfaatkan daun belimbing wuluh, maka panas yang diderita dapat reda. Caranya adalah dengan mengompres penderita demam dengan menggunakan tumbukan daun belimbing wuluh. (manfaat.co.id/choir)

Baca Juga: Tips Kesehatan Terbaik

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.