Selain Sebagai Tanaman Hias, Daun Pucuk Merah Bisa Atasi Berbagai Masalah Kesehatan

Avatar of PortalMadura.com
Selain Sebagai Tanaman Hias, Daun Pucuk Merah Bisa Atasi Berbagai Masalah Kesehatan
Ilustrasi (Alodokter.Com)

PortalMadura.Com () merupakan tanaman dengan ciri khas daun yang pucuknya selalu berwarna merah. Daun pucuk merah mengandung banyak senyawa alami yang berpotensi digunakan sebagai pengobatan herbal.

Selain digunakan untuk tanaman hias, daun pucuk merah ternyata mampu untuk mengatasi beberapa masalah kesehatan. Dilansir dari laman Alodokter.Com, Kamis (29/4/2021), berikut manfaat daun pucuk merah untuk kesehatan:

Melawan Pertumbuhan Sel Kanker

Senyawa asam betulinat dan triterpenat yang terkandung dalam ekstrak pucuk merah diketahui dapat membantu membunuh sel kanker sekaligus menghambat penyebarannya, khususnya sel kanker payudara.

Meningkatkan Fungsi Kekebalan Tubuh

Pucuk merah kaya akan kandungan antioksidan yang bermanfaat untuk melindungi tubuh dari kerusakan oksidatif akibat penumpukan radikal bebas berlebih. Kerusakan ini bisa terjadi di mana saja, termasuk organ dan sel-sel imun, sehingga kemampuan tubuh untuk melawan infeksi bisa menurun.

Menurunkan Kadar Gula Darah

Senyawa aktif steroid dan terpenoid yang ada dalam ekstrak pucuk merah dapat dimanfaatkan untuk menurunkan kadar gula darah.

Mengatasi Gejala

Asam betulinat pada ekstrak pucuk merah juga diketahui memiliki aktivitas antidiare dan antispasmodik yang baik dengan membantu merelaksasikan otot di dinding usus. Khasiat ini baik untuk meredakan keluhan kram perut dan diare yang sering terjadi pada penderita irritable bowel syndrome.

Mencegah Penyakit Bawaan Makanan

Kandungan senyawa antimikroba dalam pucuk merah juga diketahui mampu melindungi tubuh Anda dari keracunan makanan akibat kontaminasi bakteri.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.