PortalMadura.Com, Sumenep – Perolehan suara sementara pasangan calon (Paslon) nomor urut 2, A Busyro Karim – Achmad Fauzi (Busyro-Fauzi) mengungguli Paslon 2, Zainal Abidin – Dewi Khalifah (ZA-EVA), hingga selisih 13.694 suara.
Data yang dihimpun PortalMadura.Com menyebutkan, dari 25 kecamatan, Busyro-Fauzi meraup 289.505 suara, dan ZA-EVA 275.811 suara pada kecamatan yang sama.
Hingga pukul 01.43 Wib, Sabtu (12/12/2015), tinggal dua kecamatan yang belum masuk, yakni Raas dan Masalembu. Berikut tabel perolehan suara dua pasangan calon (Paslon) pada Pilkada serentak 9 Desember 2015.(Choir)