Sepi Penumpang! Picu Tak Ada Penerbangan Sumenep-Surabaya

Avatar of PortalMadura.com
Sepi Penumpang! Picu Tak Ada Penerbangan Sumenep-Surabaya
dok. Pesawat Wings Air di Bandara Trunojoyo, Sumenep (YouTube)

PortalMadura.Com, – Fenomena bandara sepi masih terjadi meski mobilitas masyarakat sudah menanjak naik belakangan ini.

Kondisi itu terpantau di Bandara Trunojoyo yang terletak di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur.

Wings Abadi Airlines atau merupakan maskapai yang selama ini melayani penerbangan rute Sumenep-Surabaya.

Diakui Station Manager Wings Air Sumenep, Bayu Kristanto, kondisi sepi penumpang terjadi sejak April 2020 akibat pandemi Covid-19.

“Disusul kebijakan yang ketat. Mungkin pengguna jasa transportasi udara belum siap melengkapi persyaratan itu,” katanya, Selasa (7/12/2021).

Wings Air sempat melakukan open flight pada awal November 2021, tetapi tetap sepi penumpang. Pesawat Wings Air yang melayani Sumenep – Surabaya berkapasitas 72 orang.

Pihaknya juga tidak melakukan penerbangan jika pengguna transportasi udara tidak sampai batas minimum.

“Bisa diberangkatkan bila 40 orang. Kalau tidak mencapai jumlah minimum tidak berangkat. Kami juga memerhatikan biaya operasionalnya,” terangnya.

Sampai saat ini, pihaknya tetap membuka pembelian tiket. Hanya saja, tidak ada pemesanan. “Kapanpun kita siap terbang, support masyarakat Sumenep tetap kami butuhkan,” ujarnya.

Pihaknya juga perlu berkoordinasi dengan pusat. Sebab, izin operasional penerbangan pesawat Wings Air dari masih berlaku.

Sementara, Kepala Unit Penyelenggara Bandar Udara (Bandara) Kelas III Trunojoyo Sumenep, M. Qodri Arqodri Arman berharap, masyarakat Sumenep dan sekitarnya agar dapatnya memanfaatkan kembali jasa transportasi udara, Sumenep-Surabaya atau sebaliknya.(*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.