Sering Padam, Warga Keluhkan Layanan PLN Rayon Ambunten

Avatar of PortalMadura.com
Sering Padam, Warga Keluhkan Layanan PLN Rayon Ambunten
Ilustrasi

PortalMadura.Com, Sumenep – Pelanggan PLN di Desa Lebeng Timur, Kecamatan Pasongsongan, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur mengeluhkan dengan padamnya listrik, Minggu (25/7/2020).

Salah seorang warga, Maya (34) menyampaikan, pemadaman listrik tanpa pemberitahuan (pemadaman sepihak) terjadi selama dua hari, sejak tanggal 25-26 Juli 2020.

“Sejak Sabtu siang sekitar pukul 14.00 WIB listrik padam. Sampai hari ini, Ahad (25/7/2020) masih belum nyala. Anehnya, kok hanya tiga rumah (pelanggan) yang padam,” katanya, Minggu (26/7/2020).

Manajer PLN Rayon Ambunten, Treisia Putra menjelaskan, pihaknya tidak menerima laporan adanya listrik padam.

“Apakah semalam ketika padam warga lagsung melaporkan?. Kami juga tidak menerima laporan listrik padam,” dalihnya melalui WhatsAap.

Ia menjelaskan, listrik bisa saja padam karena adanya peralatan yang rusak atau ada gangguan akibat ranting pohon.

Bila ada yang padam, kata dia, sebaiknya pelanggan segera melaporkan agar cepat ditindak lanjuti oleh petugas lapangan. Warga dapat melaporkan kebagian informasi atau call center PLN.(*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.