Sisa Anggaran Covid-19 Capai Rp. 34,8 Miliar di Sumenep

Avatar of PortalMadura.com
Sisa Anggaran Covid-19 Capai Rp. 34,8 Miliar di Sumenep
Ilustrasi (klikdokter.com)

PortalMadura.Com, – Sisa anggaran refocusing di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, mencapai Rp 36,08 miliar dari Rp 90,8 miliar.

Kabid Anggaran Badan Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPPKAD) Kabupaten Sumenep, Ferdiansyah menyebutkan, dana yang terealisasi Rp 56 miliar lebih.

“Sisa anggaran dikembalikan lagi ke kasda untuk program 2021,” terangnya, Sabtu (16/1/2021).

Penggunaan anggaran di 2020 itu, untuk Dinas Kesehatan (Dinkes) dari alokasi anggaran Rp 16,5 miliar terealisasi Rp 14,1 miliar.

RSUD dr. H. Moh. Anwar dari anggaran Rp 19,2 miliar terealisasi Rp 14,8 miliar dan Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman dan Cipta Karya (DPRKP dan CK) dari Rp 696 Juta terealisasi 100 persen.

Untuk Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dari anggaran Rp 4,526 miliar terealisasi Rp 4,506 miliar. Dinas Perhubungan (Dishub) dari anggaran Rp 91.400 juta terealisasi Rp 91.200 juta dan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) dari anggaran Rp 679 juta, terealisasi Rp 299 juta.

Dinas Sosial (Dinsos) dari anggaran Rp 25,7 miliar terealisasi Rp 20,7 miliar. Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) dari anggaran Rp 1,6 miliar terealisasi Rp 285 juta.

Sedangkan Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) dari anggaran Rp 172 juta terealisasi Rp 143 juta dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dari anggaran Rp 300 juta terealisasi Rp 268 juta.

Selain itu, pihaknya menyebutkan, ada anggaran lain di beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang bersifat penyediaan. “Dananya kurang lebih Rp 21,1 miliar. Itu belum terealisasi,” katanya.

Pihaknya juga mengimbau warga Sumenep agar mematuhi dan memerhatikan Protokol Kesehatan (Prokes) yakni mengenakan masker, jaga jarak dan rajin mencuci tangan, hindari kerumunan, dan kurangi mobilitas.(*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.