Sopir Ngantuk, Mobil Patwal Polres Sumenep Tabrak Pohon Asam

Avatar of PortalMadura.com
Sopir Ngantuk, Mobil Patwal Polres Sumenep Tabrak Pohon Asam
Mobil Patwal Polres Sumenep Menabrak Pohon Asam (Fb: Pandu Wardana Spfm)

PortalMadura.Com, , Madura, Jawa Timur, mengalami kecelakaan tunggal di Jalan DPU Desa Pakandangan Sangra, Kecamatan Bluto, Sumenep. KM – 18 sekitar pukul 05.00 WIB, Senin (8/1/2018).

Mobil dinas Polri bernomor polisi X 1059-67 dikemudikan Achmad Zainuddin dan penumpang Iptu Rizal, Kanit Patroli Satlantas Polres Sumenep melaju dari arah Kota Surabaya (arah barat) menuju ke kota Sumenep (arah timur). Diduga pengemudi kelelahan dan mengantuk serta hilang kendali lalu menabrak pohon asam yang berada di bahu jalan sebelah kanan (arah selatan) serta kendaraan mengalami kerusakan parah.

“Dugaan sementara, pengemudi mengalami kelelahan sehingga kehilangan konsentrasi. Akibatnya, mobil tersebut menabrak pohon di sisi kanan jalan atau sebelah selatan jalan,” kata Kasubag Humas Polres Sumenep, AKP Abd Mukid.

Akibat kecelakaan tunggal tersebut, pengemudi mengalami luka robek pada dagunya dan langsung dirawat ke Puskesmas Bluto, kemudian dirujuk ke Sumenep. Sedangkan Iptu Rizal tidak mengalami luka-luka.

“Akibat kecelakaan itu, mobil dinas Polri itu mengalami kerusakan parah dan lepas pada roda depan bagian kanan serta body mobil bagian kanan hancur berikut kaca depan pecah. Kerugian ditaksir Rp 50 juta,” ucapnya. (Arifin/Putri)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.