PortalMadura.Com, Sumenep – Parade musik tradisional Saronen dan Festival Tan-pangantanan (Dhe’ Nondhe’ Ni’ Nang) dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Kabupaten Sumenep yang ke-747 tahun 2016 berlangsung meriah, Minggu (27/11/2016) siang.
Group Canmacanan dan Ta’ buta’an ikut menyertai kegiatan tersebut. Acara berlangsung berkat kerjasama PortalMadura.Com, Sanggar Kembara Sumenep dan Disbudparpora Sumenep.
Hadir dalam acara tersebut, Sekretaris Daerah Kabupaten Sumenep, Hadi Soetarto, Kadisbudparpora, Sufiyanto, dan sejumlah pimpinan SKPD dilingkungan Pemkab Sumenep.
Sebagai tanda dimulainya parade musik Saronen, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sumenep, Hadi Soetarto menyerahkan ‘Sampur‘ (selendang penari) kepada penari perempuan (tokang tandhang bini’). Didahului pengalungan bunga melati oleh peserta Tan-pangantanan kepada Sekda.
“Ini upaya kami bersama mitra kerja agar musik Saronen dan Tan-pangantanan di Sumenep tetap terjaga kelestariannya,” kata Kadisbudparpora Sumenep, Sufiyanto dalam sambutannya.
Rute parade musik Saronen dan festival Tan-pangantanan yang dilepas oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sumenep, Hadi Soetarto, yakni dari depan Rumah Dinas (Rumdis) Bupati Sumenep menuju simpang empat jantung kota dan melewati utara taman bunga dengan finish Labeng Mesem Keraton Sumenep.(Hartono)