Sumenep Baru Penuhi 20 Persen Ruang Terbuka Hijau

Avatar of PortalMadura.Com

PortalMadura.Com, – Pemerintah daerah harus memenuhi 30 persen dari luas daerah sebagai wilayah . Namun, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, baru tercapai 20 persen.

“Dari target 30 persen, Sumenep masih terealisasi 20 persen ruang terbuka hijau. Jadi, masih kurang 10 persennya,” kata Kepala Dinas (Cikatarung) Pemkab Sumenep, Bambang Irianto, Sabtu (10/12/2016).

Untuk memenuhi ruang tata hijau, pihaknya telah merencanakan pada tahun 2017 untuk membangun ruang terbuka hijau di 10 titik, diantaranya Desa Pangarangan, Marengan Daya dan Batuan.

“Termasuk di Tajamara nanti akan dibangun untuk ruang terbuka hijau. Disana nanti akan menjadi tempat bermain masyarakat dan tempat parkir wisatawan. PU Cipta Karya hanya membangun fasilitasnya, sedangkan penggunaannya akan dimanfaatkan oleh lintas satker,” ujarnya.

Pembenahan ruang terbuka hijau itu, lanjutnya, merupakan bagian dari program bupati dan wabup yakni nata kota. Berdasarkan Rencana Tata Bangunan dan Lingkungan (RTBL), ada 60 hektar untuk pengembangan nata kota.

“Ini nanti akan menjadi lahan terbuka hijau diwilayah kecamatan Kota,” ucapnya.

Guna merealisasikan rencana terbuka hijau itu, pihaknya menganggarkan di APBD 2017 sebesar Rp 4 M lebih. “Semoga rencana ini bisa terealisasi secara maksimal,” harapnya. (Arifin/Putri)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.