Sumenep Minta Maskapai Penerbangan Buka Rute Bali

Avatar of PortalMadura.com
Sumenep Minta Maskapai Penerbangan Buka Rute Bali
dok. Pesawat Wings Air lakukan uji coba di Bandara Trunojoyo Sumenep (Foto. Istimewa)

PortalMadura.Com, – Pemerintah Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, menilai perlu dibukanya rute Sumenep-Bali dan sebaliknya. Tujuannya agar wisatawan yang berkunjung ke Bali juga bisa melanjutkan liburannya ke Sumenep.

“Pemerintah daerah telah melayangkan surat kepada salah satu maskapai penerbangan agar membuka penerbangan komersial di rute Sumenep-Bali dan sebaliknya,” kata , Sustono di Sumenep, Jumat (23/3/2018).

Sumenep ini memiliki program kunjungan wisata atau . Itu perlu didukung oleh berbagai hal, termasuk mudahnya transportasi udara. Kalau rute penerbangan komersial dari Bali ke Sumenep dibuka, otomatis wisatawan baik mancanegara maupun domestik yang ke Bali bisa lanjut ke Sumenep.

“Semoga maskapai yang kami beri surat itu tertarik untuk membuka penerbangan komersial di Sumenep,” ucapnya berharap.

Saat ini, lanjutnya, penerbangan komersial yang melalui hanya satu arah, yakni Sumenep-Surabaya dan sebaliknya. Itu pun hanya satu kali setiap harinya.

“Pemerintah daerah selalu bersinergi dengan pengelola Bandara Trunojoyo agar jalur penerbangan komersial di Sumenep ini lebih ramai,” tuturnya.

Saat ini Bandara Trunojoyo menjadi salah satu jalur penerbangan komersial di rute Sumenep-Surabaya dan sebaliknya dengan menggunakan pesawat jenis ATR 72 dengan kapasitas 70 penumpang milik PT Wings Abadi Airlines (Wings Air).

Selain penerbangan komersial, Bandara Trunojoyo juga menjadi bagian dari jalur penerbangan pesawat perintis atau bersubsidi yang merupakan program Kementerian Perhubungan (Kemenhub). (Arifin/Desy)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.