Suzuki Swift Tabrak Pohon Asam Lalu Nyungsep ke Selokan

Avatar of PortalMadura.Com
Suzuki Swift Tabrak Pohon Asam Lalu Nyungsep ke Selokan
Kecelakaan tunggal, Suzuki Swift tabrak pohon asam di Pamekasan (Foto. Hasibuddin)

PortalMadura.Com, – Kecelakaan tunggal terjadi di Jalan Arteri Larangan, Desa Trasak, Kecamatan Larangan, Pamekasan, Madura sekitar pukul 12.00 WIB, Minggu, (27/01/2019).

Kecelakaan dialami mobil jenis suzuki swift nopol N 1683 CX menyebabkan pengemudi wanita, Anita Rosamia (21), asal Desa Pademawu Barat, Kecamatan Pademawu, Pamekasan dilarikan ke Puskemas terdekat.

Salah satu saksi mata, Mohammad Yasin (54), mengatakan, mobil yang dikendarai korban dari arah selatan tiba-tiba oleng ke arah barat dan menabrak pohon asam.

Atas insiden tersebut, mendadak warga setempat dan para pengendara langsung mengerumuni korban untuk memberikan pertolongan.

“Langsung kami tolong, saat kami lihat korban luka dibagian wajah,” terang Yasin.

Kasatlantas Polres Pamekasan, AKP Didik Sugiarto menjelaskan, diduga korban laka kurang hati-hati dalam mengendarai mobilnya, padahal saat itu suasana jalanan sedang normal.

“Korban kemungkinan mengantuk, sehingga menabrak pohon asam dan nyungsep di selokan,” terang Didik.

Didik melanjutkan, akibat kecelakaan kerugian material diperkirakan mencapai Rp35 juta. Mobil yang dikendarai korban ringsek pada bagian depan.

Sedangkan korban mengalami patah tulang kaki kanan dan luka robek pada bibir bagian atas.

“Barang bukti sudah berhasil kita amankan, korban saat ini sedang di rawat di Puskesmas,” pungkas Didik.(Hasibuddin/Hartono)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.