Tahun Ini, 15 Ribu Siswa Lebih di Sumenep Jalani Ujian Nasional

Avatar of PortalMadura.com
Tahun Ini, 15 Ribu Siswa Lebih di Sumenep Jalani Ujian Nasional
Sidak Ujian Nasional

PortalMadura.Com, – Sebanyak 15.147 siswa SMP/MTs sederajat di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, menjalani Ujian Nasional Berbasis Komputer () maupun Ujian Nasional Berbasis Kertas dan Pensil (UNKP).

“Sampai saat ini pelaksanaan lancar-lancar saja. Semoga tidak ada kendala apapun hingga hari terakhir,” kata Kepala Dinas Pendidikan Sumenep, A Shadih, Selasa (2/5/2017).

Terkait dengan persiapan, pihaknya mengklaim sudah dilakukan semaksimal mungkin, baik jaringan internet maupun listrik.

“Pada sesi pertama ini tidak ada laporan terjadinya kendala apapun juga. Kalau misalkan terjadi kendala, petugas sudah kami siapkan dimasing-masing sekolah penyelenggara ujian.

Tahun ini, total lembaga penyelenggara Ujian Nasional di Kabupaten ujung timur pulau Madura ini sebanyak 173 lembaga. Dari seratus lebih lembaga penyelenggara itu, hanya 50 lembaga sekolah yang melaksanakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK), sedangkan sisanya sebanyak 123 lembaga tetap melaksanakan Ujian Nasional Berbasis Kertas dan Pensil (UNKP). (Arifin/Putri)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.