Tampil di Panggung Kreasi Anak Negeri, Madura Siap Dukung Irwan di D’star

Avatar of PortalMadura.com
Tampil di Panggung Kreasi Anak Negeri, Madura Siap Dukung Irwan di D'star
Irwan saat tampil di panggung kreasi anak negeri ( Foto. Istimewa for PortalMadura.Com)

PortalMadura.Com, – Kehadiran Irwan D'Academy 2 di Panggung Kreasi Anak Negeri bertempat di Taman Bunga, Sabtu (22/6/2019) malam mampu memikat ribuan pengunjung.

Masyarakat dari luar Sumenep, seperti Bangkalan, Sampang dan Pamekasan ikut meramaikan dan bertemu langsung dengan artis kelahiran Sumenep tersebut.

Penonton diperkirakan mencapai dua ribu lebih berdasarkan Jumlah stiker yag dibagikan gratis oleh panitia.

Tampil di Panggung Kreasi Anak Negeri, Madura Siap Dukung Irwan di D'star
Pengunjung memadati Taman Bunga (Foto. Istimewa For PortalMadura.Com)

Irwan Krisdayanto menyampaikan terima kasih pada masyarakat Sumenep, Madura secara umum dan Irwanku di seluruh tanah air.

“Saya selalu ada untuk Sumenep, dan mohon doanya kali ini Irwan akan ikut kontes lagi di D'star Indosiar untuk menjadi bintang segala bintang,” jelasnya disambut tepuk tangan oleh penonton.

Wakil Bupati Sumenep, Achmad Fauzi mengucapkan terima kasih, baik pribadi maupun atas nama Pemerintah Daerah kepada Irwan telah menyempatkan diri untuk tampil di panggung kreasi yang digagas Rumah Aspirasi Pemuda.

“Terima kasih pula kepada masyarakat yang hadir pada kesempatan kali ini, utamanya dari luar Madura, Bangkalan, Sampang, lebih-lebih masyarakat Sumenep,” ujarnya.

Menurutnya, pemerintah daerah akan memberi peluang kepada pemuda, utamanya pemuda yang berprestasi, inovatif, dan berkreasi.

“Kami tentu akan memberikan apresiasi yang sebesar-besarnya, seperti Irwan ini, patut kita menangkan di D'Star Indosiar,” tandasnya.

Sementara, salah seorang pengunjung asal Sampang, Arina Hafsah bersyukur dengan adanya kegiatan panggung kreasi. Sebab ia telah lama tidak bertemu dengan Irwan.

Dengan tampilnya Irwan, Rina sapaan akrab Arina Hafsah merasa senang dan bangga. Rasa rindunya pada Irwan terobati.

“Senang lah mas, meski jauh dari Sampang demi Irwan saya rela, kan lama tidak lihat langsung, selama hanya lihat tampil di TV,” ucapnya.

Ia sangat senang karena di panggung kreasi anak negeri, ternyata masyarakat bebas melihat Irwan, gratis, tanpa tiket.

Hal senada juga disampaikan Sri Agustini. “Tentu lah, senang banget dong, untuk D'star Irwan pasti juara dong, kita sudah siap siap isi pulsa untuk mendukung,” katanya.(*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.