Tebing Sungai Kemuning Rusak Terkikis Air

Avatar of PortalMadura.Com
Tebing Sungai Kemuning Rusak Terkikis Air

PortalMadura.Com, – Tebing Kemuning yang terbuat dari Bronjongan di area Jalan Rajawali, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur mulai rusak terkikis air.

Akibatnya, dasar bronjongan menjadi tidak rata, sehingga pada saat turun hujan air meluber ke pemukiman warga.

“Saat hujan normal, air sudah meluber. Apalagi ada kiriman air dari daerah utara kota,” kata Arif (45), salah seorang warga sekitar Sungai Kemuning, Sampang, Selasa (20/1/2015).

Menurut dia, jika tebing buatan dibiarkan, maka lambat laun akan habis terkikis aliran air. “Sebaiknya ada perbaikan, sebelum ada kiriman air banjir dari utara,” ujarnya.

Tebing Sungai Kemuning tersebut terletak di selatan jembatan yakni perbatasan Jalan Bahagia dengan Rajawali. Panjang proyek yang dikerjakan oleh berbagai instansi dilingkungan pemkab Sampang itu mencapai 100 meter.

Sementara, Kepala Dinas PU Pengairan Sampang, Toni Moerdiwanto menjelaskan, proyek bronjongan merupakan program Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD). Sedangkan tebing penangkis air di Sungai Kemuning kewenangan pemerintah propinsi.(dedet/htn)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.