Tes Kepemimpinan Cakades di Sumenep Kuras Uang Negara

Pembentukan Panitia Pilkades Disoal, DPMD Sumenep Klarifikasi BPD
dok. Kepala DPMD Sumenep, Moh. Ramli (Foto: samsul Arifin)

PortalMadura.Com, Sumenep – Pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak tahun 2019 di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur akan memasuki tahapan tes kepemimpinan.

Tes kepemimpinan tersebut berlaku bagi 35 desa baik daratan maupun kepulauan yang jumlah pendaftarnya lebih dari lima orang bakal calon kepala desa (Cakades).

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Sumenep, Moh Ramli menyebutkan, yang akan ikut tes kepemimpinan mencapai 235 orang.

“Setiap orang dikenakan biaya lima ratus ribu rupiah yang diambil dari APBDes. Jika dikalikan mencapai Rp117.500.000,” terangnya, Selasa, 1 Oktober 2019.

Dana tersebut diserahkan dari desa ke pihak ketiga yang menjadi tim penguji via rekening. “Kalau biaya lain-lain yang berkaitan dengan persiapan di lokasi dan konsumsi peserta, kabupaten yang membiayai,” terangnya.

Pelaksanaan tes kepemimpinan dijadwalkan, Rabu, 2 Oktober 2019, bertempat di Islamic Center Bindara Saod, Batuan, Sumenep.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.