Tips Tutorial Makeup Natural agar Makin Cantik Saat Idul Fitri

Avatar of PortalMadura.com
Tips Tutorial Makeup Natural agar Makin Cantik Saat Idul Fitri
ilustrasi

PortalMadura.Com – Hari Raya sebentar lagi akan tiba, waktunya menyiapkan diri dengan segala persiapan. Jangan sampai momen lebaran di tahun ini Anda sia-siakan dengan percuma ya, ladies.

Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk membuat penampilan Anda menjadi cantik tapi tidak terkesan norak di hari yang fitri. Tentunya dengan tutorial makeup yang baik dan benar. Nah, daripada berlama-lama, berikut tutorial makeup lebaran Idul Fitri agar makin cantik dengan sentuhan natural:

Simak ulasannya berikut ini:

Aplikasikan foundation dengan tipis agar makeup tidak terkesan berat. Pilihlah warna yang sesuai dengan kulit wajah agar tone makeup terlihat natural. Bedak tabur dan padat setelah foundation berfungsi untuk membuat makeup awet dan tahan lama.

Bingkai alis sesuai bentuk wajah, tidak disarankan memakai warna yang gelap. Pilihlah warna cokelat atau cokelat muda agar mata terkesan tidak terlalu tajam.

Pilih warna eyeshadow yang soft dan natural. Buatlah gradasi warna dengan halus, mulai dari ujung belakang mata menggunakan warna gelap, bagian tengah menggunakan terang, dan bagian ujung depan mata semakin terang.

Untuk bagian bawah mata, oleskan sedikit eyeshadow cokelat agar mata terlihat lebih segar. Eyeliner hitam dibingkai dengan tipis memanjang dan hanya untuk bagian atas mata saja. Aplikasikan mascara pada bulu mata atas dan bawah, rapikan jangan sampai terlihat menggumpal.

Blushon pink muda sangat pas untuk tema makeup kali ini, warna pink muda pada pipi akan membuat wajah terlihat segar dan berseri. Aplikasikan blush on sesuai dengan bentuk tulang pipi, untuk memudahkan cobalah pakai sambil tersenyum.

Pilih lipstik dengan warna nude dan matte, agar tahan lebih lama dan tidak hilang walaupun setelah dipakai makan. Tidak disarankan memakai warna lipstik yang terlalu terang seperti warna merah, maroon, atau ungu.

Tambahkan sedikit lipgloss agar bibir tidak cepat kering dan terlihat lebih sehat. Tidak perlu menggunakan bulu mata palsu, tentu bulu mata palsu akan sangat mengganggu saat Anda melakukan solat Id.

Demikian yang bisa Anda lakukan. Selamat mencoba, semoga bermanfaat. Selamat Hari Raya Idul Fitri, mohon maaf lahir dan batin. (merdeka.com/Putri)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.