PortalMadura.Com, Pamekasan – Seorang nelayan asal Dusun Tanjung Utara, Desa Tanjung, Kecamatan Pademawu, Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur, Kirman (60) meninggal dunia saat hendak menangkap ikan di perairan Desa Padelegan, Kecamatan Pademawu, Kabupaten Pamekasan, Kamis (5/7/2018).
Teman korban, Sayadi (35), menjelaskan, korban mengeluh sakit usai menebar jaring dan tiba-tiba lemas.
“Korban dalam kondisi tak sadarkan diri, saya memutuskan untuk pulang. Ternyata korban sudah meninggal,” katanya.
Istri Korban, Murliya (50) mengatakan, jika korban mempunyai penyakit darah tinggi. Ia berpamitan untuk pergi menangkap ikan pukul 02.00 WIB dini hari.
“Suami saya memang punya darah tinggi sejak beberapa tahun lalu,” tutur Murliya.
Kordinator Tim Reaksi Cepat (TRC) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pamekasan, Budi Cahyono mendatangi lokasi kejadian satu jam kemudian untuk mengevakuasi jenazah ke rumah duka.
“Korban punya catatan penyakit darah tinggi,” pungkas Budi.(Hasibuddin/Putri)