Usir Corona, Warga Muslim Sumenep Sembelih Kambing Jantan Hitam & Gelar Istigasah

Usir Corona, Warga Muslim Sumenep Sembelih Kambing Jantan Hitam & Gelar Istigasah
Usir corona pakai kambing jantan hitam (@portalmadura.com)

PortalMadura.Com, Sumenep – Sebagian warga muslim Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, melakukan upaya untuk mengusir (menangkal) virus corona.

Salah satunya dengan menyembelih kambing jantan hitam di simpang tiga Dusun Jurgang, Desa Juruan Laok, Kecamatan Batuputih, Sumenep, Senin (19/7/2021).

Pada proses penyembelihan kambing jantan hitam dipandu seorang tokoh agama setempat dengan diawali membacakan doa-doa khusus, seperti doa tolak balak dan doa tolak penyakit thaun (penyakit menular).

“Ini semata-mata hanya untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT,” kata Ketua PKK Desa Juruan Laok, Batuputih, Sumenep, Rowiyah.

Tonton juga video proses penyembelian kambing jantan hitam KLIK DISINI

Warga muslim setempat juga diajak untuk berzikir (istigasah) kepada Allah agar mendapat pengampunan dan segala penyakit yang menimpa warga cepat diangkat atas izin Allah.

“Mudah-mudahan Allah mengampuni dosa-dosa kami dan terhindar dari segala macam penyakit, khususnya Covid-19 segera hilang sehingga kehidupan kembali normal,” ujarnya.

Pada kesempatan tersebut juga diisi dengan ceramah singkat keagamaan oleh KH. Habibullah Sumenep yang menjelaskan tentang penyakit menular.

Sedangkan daging kambing jantan hitam hasil dari urunan warga tersebut, dimakan bersama.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.