Warnai Kartu Merah, Bungkam Persib

Avatar of PortalMadura.Com
Madura United FC Vs Persib Bandung
FC Vs Persib Bandung

PortalMadura.Com, – Pertandingan melawan di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Jawa Timur berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan tuan rumah, Sabtu (8/10/2016).

Sejak peluit dibunyikan pertanda dimulainya pertandingan, Laskar Sape Kerrab (julukan ) berhasil mendekti permainan lawan dengan menampilkan permainan menyerang.

Salah satunya pada menit ke 14, sundulan Redrigues Aracil Pablo memanfaatkan umpan dari Bayu Gatra nyaris membobol gawang Persib yang dijaga M. Natshir Fadhil Mahbuby.

Pemain dengan mudah melewati lini belakang lawan, tetapi beberapa kali peluang yang dimiliki tidak mampu dikonversikan menjadi gol. Hanya menghasilkan tendangan gawang oleh kiper Persib.

Fabiano dan kawan-kawan baru bisa memecah kebuntuan pada menit ke 20 melalui tendangan pinalti setelah salah satu pemain dilanggar oleh pemain Persib. Redrigues Aracil Pablo yang menjadi eksekutor dapat melaksanakan tugasnya dengan baik. Skor pun berubah 1-0 untuk keunggulan .

Berhasil membobol gawang lawan, semakin meningkatkan serangan yang dibangun dari sisi kanan maupun dari sisi kiri yang dijaga Bayu Gatra Sanggiawan. Tetapi belum mampu menggandakan keunggulan.

Sebenarnya, Persib Bandung bukan tanpa serangan. Tetapi serangan Hariono dan kawan-kawan dapat dimentahkan lini belakang . Praktis, hingga babak pertama berakhir skor tetap 1-0 untuk keunggulan tuan rumah.

Pada babak kedua, Persib Bandung berhasil menyamakan keunggulan melalui sundulan Kim Jeffrey Kurniawan pada menit 48 setelah menerima umpan silang dari kawannya dari sisi kiri gawang. Gol berubah menjadi 1-1 untuk kedua tim.

Skor imbang membuat Laskar Sape Kerrab meningkatkan serangan, hasilnya sangat memuaskan. Sebab, pada menit ke 52 pemain , Erick Weeks berhasil membobol gawang persib. Skor berubah menjadi 2-1 untuk tuan rumah.

Pertandingan lanjutan Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 pekan ke 22 itu diwarnai kartu merah untuk kedua tim setelah pemain mereka dianggap melakukan pelanggaran.

Kedua pemain, yakni Kiper Joko Ribowo dari dan Sergio Van Dijk dari kubu Persib harus keluar lapangan setelah diusir wasit lantaran diganjar kartu merah.

Kiper cadangan Joko Ribowo terpaksa harus diganti dengan kiper ketiga Angga Saputra. Keraguan untuk Cecep (panggilan Angga Saputra) berhasil dibuktikan dengan cleansheet hingga pertandingan berakhir. (Marzukiy/har)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.