Wisata Belum Bisa Dibuka, Disporabudpar Sampang Baru Siapkan Juknis dan SOP

Avatar of PortalMadura.com
Wisata Belum Bisa Dibuka, Disporabudpar Sampang Baru Siapkan Juknis dan SOP
Wisata Pantai Camplong Sampang (@Elfiya R)

PortalMadura.Com, – Destinasi wisata di wilayah Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur belum ada kepastian untuk dibuka kembali menghadapi penerapan new normal life (kehidupan baru) pada masa pandemi .

“Kami belum bisa membuka destinasi wisata,” tegas Kepala Bidang (Kabid) Pariwisata, Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata, (Disporabudpar) Kabupaten Sampang, Ibni Abdi Rahman, Sabtu (13/6/2020).

Menghadapi tatanan baru yang dicanangkan pemerintah pusat untuk menggerakkan ekonomi pada sektor pariwisata, pihakanya mengaku baru menyiapkan petunjuk teknis (juknis) dan standar operasional prosedur (SOP) untuk membuka seluruh destinasi wisata.

“Juknis dan SOP yang disusun bukan berarti langsung ada surat edaran sebagai imbauan agar segera membuka wisata,” terangnya.

Menurutnya, juknis dan draf SOP disusun berdasarkan bidang wisata di daerah Sampang. Apakah semua objek wisata sudah layak untuk dibuka kembali di tengah penyebaran wabah Covis-19.

Namun, pihaknya tetap akan mengikuti kebijakan atau instruksi dari pemerintah daerah dalam memberikan pertimbangn sesuai dengan kondisi lapangan.

“Jika ada keputusan untuk membuka objek wisata, tentu ada koordinasi dulu dari pemerintah daerah terutama dengan Satgas Covid-19,” katanya.(*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.