Wow! Ternyata, Tembakau Mengandung Segudang Manfaat Tersembunyi

Avatar of PortalMadura.Com
Wow! Ternyata, Tembakau Mengandung Segudang Manfaat Tersembunyi
Ilustrasi

PortalMadura.Com – Masyarakat pada umumnya hanya tahu Nicotiana Tabacum atau yang di kenal sebagai tembakau sebagai bahan baku utama rokok, serta sudah pasti banyak yang menganggap daun ini hanya mempunyai efek negatif.

Namun, tahukah Anda sebenarnya tembakau tidak hanya memberikan dampak negatif saja, akan tetapi juga memiliki manfaat yang positif. Berikut beberapa manfaat dari tembakau.

Melepaskan Gigitan Lintah

Manfaat tembakau, selain dapat diekstrak serta di ambil bagian tertentu seperti nikotin yang digunakan di beragam jenis produk baik makanan ataupun minuman, tembakau dapat juga kita gunakan untuk melepas gigitan lintah kalau lagi didalam hutan, tembakau dapat juga digunakan untuk insektisida karena nikotin yang terdapat adalah neurotoxin yang sangatlah ampuh untuk serangga.

Obat Diabetes & Antibodi

Para ilmuwan berhasil memakai tembakau yang dimodifikasi dengan cara genetik untuk menghasilkan obat diabetes serta kekebalan tubuh. Hasil riset itu dipublikasikan dalam jurnal BMC Biotechnology.

Obat HIV/AIDS

Tembakau dapat juga menghasilkan protein obat human immunodeficiency virus (HIV) penyebab AIDS, yang disebut griffithsin. HIV yaitu virus yang menginfeksi sel sistem kekebalan tubuh manusia. Bedanya, bukan tembakaunya yang menghasilkan protein, tetapi virus tembakaunya.

Obat Luka

Untuk obat luka digunakan 25 gr daun segar Nicotiana tabacum, dicuci serta ditumbuk hingga lumat. ditambah minyak tanah 25 ml diperas serta disaring. Hasil saringan dioleskan pada luka.

Obat Kencing Manis

Profesor Mario Pezzotti dari Universitas Verona dan beberapa peneliti Eropa lainnya pada awal Maret 2009 mempublikasikan sebuah penelitian dalam jurnal BMC Biotechnology yang menyimpulkan kegunaan tembakau untuk memproduksi obat diabetes dan kekebalan tubuh. Proyek yang bertajuk “Pharma-Planta” ini membuat tembakau transgenik yang memproduksi interleukin-10 (IL-10) yang merupakan cytokine anti-radang yang ampuh.

Cytokine adalah protein yang merangsang sel-sel kekebalan tubuh agar aktif. Menurut Prof. Pezzotti, penemuan ini akan memungkinkan produksi obat kekebalan tubuh dapat dilakukan dalam skala besar dan biaya rendah dibandingkan dengan cara produksi sebelumnya.

Membunuh Kuman Penyebab Tuberculosis (TBC)

Saleh Naser, seorang profesor mikrobiologi dan biologi molekuler yang telah berkecimpung lama dalam penelitian tembakau dan nikotin dari University of Central Florida (UCF), mengatakan bahwa nikotin menunjukkan hasil yang lebih baik dari senyawa lain dalam hal menghentikan tuberculosis (TBC). Bukan tidak mungkin dalam penelitian lanjutan, seseorang yang menderita TBC akan menggunakan nikotin dalam pembuluh darah atau menelan kapsul nikotin untuk mencegah tuberculosis di masa depan.

Dalam banyak kasus TBC, pengobatan konvensional dilakukan dengan antibiotik selama sekurangnya 6 bulan. Namun bila seseorang gagal untuk menyelesaikan pengobatan, mereka kemungkinan besar akan terkena komplikasi yang berbahaya dari penyakit TBC ini. Lamanya waktu pengobatan ini menjadi salah satu kendala utama dalam perawatan penderita TBC. Penderita seringkali enggan untuk melakukan perawatan sehingga penyakit semakin akut.

Selain itu, National Cancer Institute, sebuah lembaga yang terkenal anti-rokok sendiri melalui risetnya menemukan manfaat tembakau dalam mencegah kanker kulit yang langka yang terjadi di wilayah Mediterania. (beritaglobal.com/choir)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.