Yuk, Intip 4 Cara Mudah Mencuci Wajah yang Paling Tepat

Avatar of PortalMadura.Com
Yuk, Intip 4 Cara Mudah Mencuci Wajah yang Paling Tepat
ilustrasi

PortalMadura.Com merupakan salah satu kegiatan yang setiap hari dilakukan untuk menjaga kesehatan dan kebersihan kulit wajah. Cara awam ketika mencuci wajah, yaitu dengan menggosok wajah menggunakan sabun wajah, kemudian di bilas dan di keringkan menggunakan handuk.

Akan tetapi, menurut beberapa ahli kecantikan, jika Anda menginginkan kulit wajah yang benar-benar bersih dan berkilau, perawatan wajah tidak boleh biasa saja. Anda perlu merawat wajah dengan baik dan benar agar tidak menimbulkan permasalahan kulit.

Berikut empat cara mencuci wajah yang baik dan benar agar wajah benar-benar bersih dan berkilau.

Jangan Abaikan Garis Rambut
“Kadang para wanita menggunakan pembersih wajah yang tidak merata di area garis rambut karena mereka tidak ingin riasan rambutnya berantakan.” kata seorang dermatolog di Wexler Dermatology, New York, Francesa Fusco, MD.

Dia melanjutkan, akan tetapi, justru area tersebut yang rawan dengan jerawat jika tidak dibersihkan dengan seksama. Gunakan bandana untuk melindungi pinggiran garis rambut dan pastikan untuk melakukan pijatan ringan di sekitarnya.

Gunakan Suhu Air yang Tepat
Ketika kulit wajah terasa kurang bersih, jangan terburu-buru menyalahkan sabun pembersih wajah. Sebab, kesalahan mungkin terjadi dari cara Anda membilasnya.

“Gunakan air hangat untuk membilas kulit wajah Anda. Air panas bisa membuat kulit Anda kering, sedangkan air dingin tidak dapat mengangkat kotoran dengan maksimal,” ujar dermatolog di Calabass, California, Debra Luftman, MD.

Lakukan Pijat dengan Perlahan
Untuk hasil yang terbaik, gunakan pembersih wajah ke seluruh kulit wajah dengan gerakan pijat memutar menggunakan ujung jari Anda, mulai dari hidung sampai ke ujung garis rambut.

Bilas dengan Cara yang Benar
“Saat membilas, gosok perlahan menggunakan ujung jari Anda pada area di mana busa menumpuk, biasanya di area sisi hidung, alis dan area di dekat garis rambut,” ucap Dr Fusco.

Dia menambahkan, jika Anda pikir cukup membilas satu kali saja, bilas lagi, kalau perlu sampai tiga kali, agar benar-benar bersih. (kompas.com/nia)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.