4 Penyebab Aki Baru Mobil Tak Bisa Distarter

Avatar of PortalMadura.com
4-Penyebab-Aki-Baru-Mobil-Tak-Bisa-Distarter
Ilustrasi (waspada.co.id)

PortalMadura.Com – Pernah mengalami kejadian dimana membeli tetapi ternyata mobil tidak bisa distarter?. Sebagai pengguna kendaraan, Anda tentu akan kebingungan dan mengira ada kerusakan pada komponen tersebut.

Padahal tidak selalu demikian, sulitnya mobil distater bisa ditimbulkan karena komponen lain yang tidak maksimal seperti dinamo. Selain itu, Anda juga perlu mengecek kelistrikan mobil, mungkin ada masalah. Menyikapi hal tersebut, sebaiknya pemilik kendaraan memperhatikan beberapa indikasi awal.

Ada beberapa hal yang sekiranya harus dicek ketika mendapati masalah tersebut. Berdasarkan yang dilansir Liputan6.com dari laman Auto2000, ada 4 kemungkinan yang menyebabkan aki baru tersebut tidak bisa starter mobil. Berikut penjelasannya:

Aki Belum Dicas

Kondisi seperti ini sering kali dihadapi oleh pengguna aki basah. Untuk jenis aki kering atau Maintenance Free, biasanya perangkat tersebut bisa langsung dipasang di kendaraan dan langsung bisa menyalakan mobil.

Bagi pengguna aki basah yang mengalami kendala tersebut, harus mengecas terlebih dahulu sampai batas yang ditentukan oleh pembuat aki.

Kualitas Aki yang Tidak Bagus

Untuk hal ini, bisa juga penyebab mobil tidak bisa distarter meskipun menggunakan aki baru adalah kualitas aki yang digunakan. Jangan tergiur oleh logo yang hampir mirip dan harga yang lebih murah.

Demi menjaga kepuasannya, pemilik mobil harus menggunakan aki yang benar-benar memiliki kualitas baik. Harga mahal yang harus dikeluarkan tentunya akan sebanding dengan kualitas produk tersebut.

Masalah Kelistrikan

Kemudian, indikasi masalah mobil tidak bisa distarter lantaran aki baru juga bisa disebabkan oleh komponen kelistrikan mobil. Bisa jadi, dari beberapa komponen yang ada di dalamnya mengalami kerusakan sehingga tidak bisa bekerja dengan maksimal.

Untuk urusan seperti ini, bawalah kendaraan ke bengkel resmi atau bengkel kepercayaan untuk mengatasi masalah tersebut.

Masalah Sistem Pengapian

Aki yang bagus juga harus ditopang dengan beberapa komponen lain yang membuatnya dapat bekerja dengan baik. Busi yang sudah lama dan kualitasnya sudah menurun, akan memengaruhi dan menjadi penyebab aki tidak bisa distarter.

Koil dan ECU mobil yang bermasalah juga bisa menjadi penyebab mobil tidak bisa distarter meskipun aki tersebut baru.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.