6 Manfaat Putih Telur untuk Kulit Wajah Anda

Avatar of PortalMadura.com
6 Manfaat Putih Telur untuk Kulit Wajah Anda
Ilustrasi (Tribunnews.com/Portal.tahupedia.co)

PortalMadura.Com merupakan makanan yang memiliki nilai gizi yang sangat tinggi. Namun pernahkah Anda menggunakan putih telur sebagai masker ?. Ternyata Manfaat Putih Telur untuk Kulit Wajah Anda sangat banyak.

Berikut manfaat yang bisa Anda dapatkan saat menggunakan putih telur sebagai bahan utama masker wajah Anda, dilansir dari laman Popmama.Com, Kamis (30/7/2020):

6 Manfaat Putih Telur untuk Kulit Wajah Anda

Menghilangkan Komedo Putih

Manfaat pertama yang bisa Anda dapatkan dari masker putih telur ini adalah dapat menghilangkan komedo putih pada wajah Anda. Komedo ini muncul karena pori-pori wajah Anda yangtersumbat oleh minyak, sel kulit mati, dan sisa riasan wajah.

Anda bisa menggunakan putih telur ini dengan dicampurkan air lemon, namun bagi Anda yang memiliki kulit sensitif untuk tidak menggunakan campuran ini.

Menghilangkan Rambut Wajah

Rambut halus ini biasanya tumbuh di daerah pipi, dahi, bahkan kumis tipis. Tahukah Anda masker putih telur ini bisa meghilangkan rambut yang muncul di area wajah Anda?.

Cara yang bisa Anda lakukan adalah dengan mengoleskan putih telur ke seluruh wajah lalu tempelkan kertas masker di atasnya. Diamkan selama beberapa menit hingga kering lalu Anda bisa mencabut kertas masker tersebut.

Samarkan Pori-pori

Anda memiliki pori-pori besar yang mengganggu penampilan. Anda bisa menggunakan masker putih telur ini untuk menyamarkan pori-pori wajah Anda. Cara yang bisa Anda gunakan adalah campurkan putih telur dengan perasan lemon dengan perbandingan 1 : 1.

Lalu oleskan ke area yang memiliki pori-pori besar dan diamkan selama kurang lebih 15 menit. Setelah itu bilas menggunakan air hangat dan gunakan dua kali dalam seminggu.

Mengencangkan Kulit Wajah

Manfaat keempat dari masker wajah ini dapat membuat wajah Anda kencang. Saat Anda menggunakan masker wajah ini akan merasakan kulit yang mulai kencang bahkan setelah di bilas kulit wajah Anda akan tetap terasa kencang.

Baca JugaManfaat Kuning Telur untuk Kesehatan Tubuh

Mengurangi Minyak Wajah

Anda memiliki jenis kulit yang berminyak, maka menggunakan masker wajah ini sangat cocok untuk mengatasi masalah wajah Anda. Sebelum Anda gunakan masker wajah ini sebaiknya membersihkan terlebih dahulu wajah Anda.

Mengecilkan Kantung Mata

Kantung mata yang banyak terjadi ini bisa dihilangkan dengan menggunakan masker putih telur. Caranya sangat mudah cukup mengoleskan putih telur denagn tangan ke daerah kantung mata.

Pijat secara perlahan dan diamkan hingga kering lalu oleskan dengan minyak kelapa agar hasilnya lebih maksimal. Gunakan masker ini secara rutin untuk mendapatkan hasil yang lebih optimal.

Cantik tidak perlu mahal, namun membutuhkan konsisten dalam merawat kulit wajah dan tubuh. Disarankan untuk Anda gunakan bahan-bahan alami yang cocok digunakan pada kulit Anda. Jika terjadi iritasi sebaiknya hentikan penggunaan masker ini.

Itulah Manfaat Putih Telur untuk Kulit Wajah semoga membantu anda menemukan alternatif perawatan kulit wajah scara alami dan tidak perlu ke klinik kecantikan.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.