Awas, 5 Kebiasaan Buruk Berisiko pada Kecantikan Wajah

Avatar of PortalMadura.Com
Awas, 5 Kebiasaan Buruk Berisiko pada Kecantikan Wajah
Ilustrasi

PortalMadura.Com – Ladies, pasti tahu ya ada beberapa buruk yang bisa bikin pesona cantik memudar dari wajahmu. Kebiasaan buruk tersebut harus Anda antisipasi, karena kalau tidak kecantikan wajah dan kulit mu yang jadi taruhannya.

Anda pasti paham bahwa tampilan dan kecantikan seseorang juga dipengaruhi oleh gaya hidup, berbagai kebiasaan baik, maupun buruk. Sayangnya, di dunia modern saat ini, banyak orang terjebak dalam kebiasaan yang buruk, membuat tampilan yang tidak segar. Ada beberapa kebiasaan buruk yang harus Anda hindari karena dapat berisiko bagi kecantikan. Penasaran?

Maraton menonton film
Kebiasaan menghabiskan waktu untuk menonton film dan berbaring jelas memiliki dampak yang buruk pada kesehatan, juga kulit. Waktu yang optimal untuk melakukan agar memperbesar kemungkinan umur panjang adalah 150 menit dalam seminggu, dengan 20 sampai 30 menit di antara digunakan untuk olahraga yang berat.

Olahraga membuat kepadatan tulang menjadi lebih tinggi, mencegah diabetes, dan penyakit jantung. Ini berarti kulit akan semakin terlihat sehat bercahaya dan .

Kopi
Kebiasaan mengonsumsi kafein setiap hari dapat menyebabkan diuretik dan mengeringkan kulit. Hal ini dapat membuat tampilanmu lebih tua dari yang sebenarnya. Pedoman untuk orang dewasa adalah enam hingga delapan gelas dalam sehari.

Jika Anda mengonsumsi kopi, maka tubuh membutuhkan lebih banyak air. Sediakan satu gelas ekstra air, saat kamu mengonsumsi satu cangkir kopi dalam sehari sebagai kebiasaan yang baru demi kecantikan kulit.

Media sosial
Menurut beberapa penelitian yang pernah dilakukan, bukan penggunaan media sosial yang menyebabkan stres, namun kesadaran umum akan masalah yang dialami oleh orang lain. Dengan kata lain, Anda bersimpati terhadap rasa sakit yang dihadapi orang lain, akhirnya membuat diri sendiri stres, dan berdampak buruk pada penampilan.

Donat
Makanan atau minuman apapun yang mengandung gula. Gula berlebihan adalah hal teburuk yang bisa didapatkan oleh tubuhmu. Contohnya adalah permen yang dapat merusak serat kolagen dan elastin di kulit, membuatnya tampak lebih tua dari usia sebenarnya.

Begadang
Tidur sangat penting untuk menjaga kulit terlihat awet muda dan bercahaya. Kurang tidur tidak hanya akan merangsang terjadinya penuaan dini, namun juga membuat kulit rentan terhadap kerusakan yang diakibatkan oleh lingkungan, seperti paparan sinar matahari.

Selain itu, kualitas tidur yang buruk cenderung mudah membuatmu mengalami . Inilah pentingnya untuk mengutamakan waktu dan kualitas tidur sehari-hari.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.