Bersihkan Jok Mobil Kini Lebih Mudah, Ini 3 Caranya

Avatar of PortalMadura.com
Bersihkan-Jok-Mobil-Kini-Lebih-Mudah,-Ini-3-Caranya
Ilustrasi (pixabay.com)

PortalMadura.Com – Merawat kendaraan agar tampak bagus dan mengkilap tidak hanya dari bagian luar mobil saja, di daerah interior harusnya juga tidak luput dari perhatian. Karena, kondisi AC yang sering menyala bisa membuat tumbuhnya jamur di permukaan .

Saat menjumpai keadaan jok yang berjamur tentu Anda akan khawatir bukan?. Tenang saja, cara membersihkannya mudah saja. Hal yang perlu Anda perhatikan adalah harus membedakan jenis pelapis jok yang digunakan. Walaupun dari berbagai pelapis tetap bisa dibersihkan, tapi perawatannya harus tepat agar tidak merusak lapisan kulit jok tersebut.

Berikut ini detail pengerjaan membersihkan jamur sesuai dengan jenis bahannya, sebagaimana dilansir PortalMadura.Com, Minggu (2/5/2021) dari laman Liputan6.Com:

Jok Kulit Sintetis

Penggunaan bahan pelapis ini memang rentan terhadap tumbuhnya jamur. Namun, jika jamur sudah mulai muncul, salah satu hal yang bisa diperbuat untuk membersihkannya adalah menggunakan kain halus seperti microfiber serta ditambah dengan air hangat.

Cara membersihkannya yaitu basuh secara perlahan-lahan. Jika jamur masih bertahan di lapisan jok, Anda bisa menggunakan sampo bayi sebagai alternatifnya.

Jok Berbahan Beludru

Untuk membersihkan jamur di atas kulit beludru, biasanya bisa dilakukan dengan cara menyemprotkan cairan pembersih. Namun, yang harus diingat jika jok kulit tersebut menggunakan bahan ini, jangan melakukan gosokan dua arah. Dikhawatirkan akan merusak bahan tersebut.

Agar hasil maksimal, setelah dibersihkan menggunakan cairan pembersih, jangan lupa mengeringkan bagian tersebut dengan kap bersih dan dijemur di tempat panas. Untuk mempermudah, kursi mobil bisa dilepas terlebih dahulu.

Jok Berbahan Vinyl

Jika pelapis jok mobil mulai berjamur namun menggunakan bahan vinyl, tentunya hal ini akan menjadi lebih sangat mudah untuk dibersihkan. Untuk membersihkannya, hanya perlu menggunakan pembersih khusus jamur dan dilap menggunakan kain yang halus.

Namun, jika masih ada jamur yang membandel, maka bisa dibantu dengan penggunaan baking soda dan dicampur dengan air sebagai pembersihnya. Setelah menyemprotkan cairan pembersih, maka jangan lupa untuk mengelapnya secara langsung dan jangan ditunda karena dikhawatirkan akan meninggalkan bercak pada lapisan jok.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.