Dikira Mau Kencing, Pengendara Tinggalkan Motor di Manding Laok

Avatar of PortalMadura.Com
Dikira Mau Kencing, Pengendara Tinggalkan Motor di Manding Laok
Ist. Net

PortalMadura.Com, – Seorang pemuda mengemudikan sepeda motor Kawasaki Ninja yang melintas di Jl Raya Desa Manding Laok, Kecamatan Manding, Sumenep, Madura, Jawa Timur meninggalkan kendaraannya dipinggir jalan saat ada petugas.

Ia lari ke semak-semak saat didekati petugas, yang sedang patroli. Petugas sengaja tidak mengejar pengendara roda dua itu, karena mengira akan kencing atau buang air besar. Tapi setelah ditunggu hingga sore, pengendara motor tersebut tidak kunjung kembali.

Karena curiga, petugas mencoba memeriksa kelengkapan kendaraan, seperti nomor polisi (nopol), nomor mesin, serta nomor rangka. Ternyata hanya nomor rangka yang ada, MH4KR150KBKP23295.

“Anggota berinisiatif mengamankan kendaraan tersebut ke mapolsek Manding,” kata Kapolres Sumenep AKBP Rendra Radita Dewayana, melalui Kasubag Humas Polres AKP Jaiman, Jumat (8/5/2015).

Dikatakan, kendaraan yang ditinggal pemiliknya itu memang sangat mencurigakan, karena selain kelengkapannya tidak ada, pengendara malah lari saat didekati petugas. Bahkan, hingga berita ini ditulis, pemilik maupun masyarakat Kecamatan Manding, belum ada yang mengakuinya, sehingga polres Sumenep, berencana mengevakuasi kendaraan yang ditinggal pemiliknya ke mapolres.

“Kalau sampai besok masih belum ada masyarakat yang mengakui, terpaksa akan kami pindah dari polsek ke polres, kami tidak ingin terjadi apa-apa terhadap kendaraan tersebut,” pungkas Jaiman.

Petugas yang sedang Patroli di daerah itu yakni Brigadir Fery dan Brigadir Charis. (udin/choir)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.