Forum PAC Partai Demokrat Sumenep Pertanyakan Keseriusan DPC Tindaklanjuti SK DPP

Avatar of PortalMadura.com
Forum PAC Partai Demokrat Sumenep Pertanyakan Keseriusan DPC Tindaklanjuti SK DPP
Forum PAC Partai Demokrat Sumenep (Foto : Slamet HD @PortalMadura.Com)

PortalMadura.Com, – Forum Pengurus Anak Cabang (PAC) Partai Sumenep, Jawa Timur, mempertanyakan keseriusan DPC menindaklanjuti SK DPP Partai Demokrat tentang pasangan calon dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) setempat.

“Hingga sekarang belum ada rapat untuk membahas dan menindaklanjuti SK DPP Partai Demokrat yang merekomendasikan Fattah Jasin dan KH Muh. Ali Fikri A Warits untuk diusung dalam Pilkada Sumenep,” kata juru bicara Forum PAC Partai Demokrat Sumenep, Winanto di Sumenep, Jumat (24/7/2020).

Ia menjelaskan, pihaknya bersama puluhan pengurus PAC lainnya sengaja datang ke Sekretariat DPC Partai Demokrat Sumenep untuk menyamakan persepsi dalam mengawal dan menindaklanjuti SK DPP tersebut.

“Kita ingin rapat agar komunikasinya tertata dan satu pemahaman. Jangan sampai nanti ‘ngelantur'. Itu saja,” kata Ketua PAC Partai Demokrat Kota ini, menerangkan.

Sementara Wakil Sekretaris DPC Partai Demokrat Sumenep Sutomo menjelaskan, rapat bersama PAC dan pasangan calon yang direkomendasikan DPP Partai Demokrat dijadwalkan dalam waktu dekat.

Baca Juga : Harlah PKB ke-22, Ini Kata Ketua Komisi B DPRD Jatim

“Kalau tak ada perubahan, segera dilaksanakan. Semoga tidak ada kendala. Insya Allah,” katanya.

DPP Partai Demokrat memutuskan mengusung Fattah Jasin dan KH Muh. Ali Fikri sebagai bakal calon bupati-wakil bupati dalam .

Pilkada Sumenep akan dilaksanakan pada 9 Desember 2020 dan saat ini masih tahap pencocokan dan penelitian calon pemilih.(*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.