Ini Data Kerusakan Akibat Puting Beliung Landa Dua Desa di Bangkalan

Avatar of PortalMadura.com

PortalMadura.Com, – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bangkalan, Madura, Jawa Timur menyebutkan, angin puting beliung yang terjadi Senin sore (9/12/2019) melanda Desa Banangkah dan Desa/Kecamatan Burneh.

“Ada dua desa yang dilanda puting beliung,” kata Kepala BPBD Bangkalan, Rizal Morris.

Untuk Desa Banangkah, satu unit mobil milik pedagang jualan tape manis tertimpa tiang listrik, satu lokal gudang bahan bangunan rusak berat juga tertimpa tiang listrik, dua unit warung rusak ringan, satu gudang warga roboh, tempat bengkel roda dua rusak sedang, dan sejumlah pohon tumbang.

“Kalau tiang listrik, totalnya ada enam yang roboh. Korban jiwa tidak ada,” sebutnya.

“Di Desa Burneh, khususnya Dusun Tangkel ada lima warung milik warga mengalami rusak sedang,” sambungnya.

Atas kejadian tersebut, Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Bangkalan beserta pemadam kebakaran, petugas kepolisian dan TNI, serta pihak PLN bersama-sama bergerak cepat turun ke lapangan.

“Kami bergerak cepat melakukan upaya pembersihan jalan yang menjadi akses menuju Suramadu,” katanya.

Versi warga, sekitar pukul 14.30 WIB cuaca mendung menyelimuti Bangkalan. Pada pukul 15.00 WIB tiba-tiba angin kencang disertai hujan lebat.

Puting beliung diperkirakan berlangsung sekitar 15 menit dan hujan mulai reda pada pukul 15.30 WIB.(*)

Baca Juga :

Ngeri! Wujud Puting Beliung di Selatan Pulau Pagerungan Kecil Sumenep

https://www.youtube.com/watch?v=lxmxkZK8BII

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.