Ini dia Video Kocak Dahlan Iskan, Siti Nurhaliza I Like Dangdut

Avatar of PortalMadura.com
dahlan iskan tantangan i like dangdut

PortalMadura.com- Jika dunia sempat dihebohkan dengan tantangan `Ice Bucket Challenge` yang ditujukan untuk menggalang dana bagi para penyandang amyotrophic lateral sclerosis (ALS), yakni penyakit saraf yang menyerang neuron yang mengendalikan otot lurik.

Orang-orang yang menerima tantangan `Ice Bucket Challenge` harus menyiramkan satu ember air es ke tubuhnya sendiri. Jika seseorang memberi tantangan dan Anda menolak atau tidak merespons dalam 1×24 jam, maka orang yang ditantang tersebut siap-siap merogoh kocek US$ 100 atau kira-kira Rp 1,21 juta (kurs: Rp 12.147 per dolar AS).

Tak mau kalah, di Indonesia juga memiliki program yang berkonsep sama dengan `Ice Bucket Challenge` yaitu ` Challenge`. Tantangan `I Like Dangdut` yang diadakan Indosiar mengajak siapa pun untuk ikut gerakan goyang dangdut dan memberikan donasi untuk program pendidikan di Indonesia.

Pejoget bebas bergaya apapun saat bergoyang dan kemudian diwajibkan menantang tiga orang teman untuk mengikuti tantangan I Like Dangdut Challenge`. Apabila menerima tantangan ini Anda wajib berjoget minimal menyumbang Rp 50 ribu. Namun kalau menolak wajib, Anda menyumbang minimal Rp 500 ribu.

Beberapa tokoh besar Indonesia seperti Dahlan Iskan, Mentri Perhubungan Ignasisu Johan, Gubernur Jawa tengah Ganjar Pranowo, CEO Garuda Emirsyah Satar, G.K.R Hemas, CEO Semen Indonesia Dwi Soecipto, dan Artis Legenda Siti Nurhaliza telah ikut tantanganya.

Bahkan Nama terakhir Siti Nurhaliza Tantang Jokowi dan Iwan Fals untuk ikut dalam tantangan tersebut. Bagaimaan dengan anda apakah anda siap menerima tantangan I Like Dangdut dan ikut membantu melakukan renovasi terhadap sekolah-sekolah di Indonesia yang rmembutuhkan?

 

Beirkut ini Video Tantangan I Like Dangdut Dahlan Iskan:

https://www.youtube.com/watch?v=B76azriex9E

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.