Kenali Penyebab Utama Rantai Motor Anda Cepat Putus

Avatar of PortalMadura.com
Kenali Penyebab Utama Rantai Motor Anda Cepat Putus
ilustrasi

PortalMadura.Com – Salah satu komponen penting pada sepeda motor yang tidak boleh terlewatkan perawatannya, baik untuk tipe cub/bebek dan tipe sport, yaitu rantai. Sebab jika komponen yang satu ini diabaikan, bisa-bisa rantai terkunci atau putus saat di tengah jalan.

Bila hal itu terjadi, bukan tidak mungkin akan terjadi insiden kecelakaan dan bisa-bisa nyawa taruhannya. Untuk itu, menurut seorang mekanik di Speed Motor, Arif, menjelaskan, salah satu bahaya rantai yang tidak diperhatikan adalah rantai yang terkunci atau putus. Penyebab utamanya rantai terkunci adalah jarak kerenggangan rantai. Terlalu kendur sehingga rantai keluar dari jalurnya saat berkendara.

“Rantai terkunci karena lepas dari jalur gear-nya dan tersangkut ke bagian lain. Rantai tidak bergerak dan roda pun berhenti. Bahaya kalau sudah seperti itu kondisinya,” ujarnya.

Untuk mengantisipasi kondisi seperti itu, Arif menganjurkan, agar pengendara rutin mengatur jarak kerenggangan rantai setiap bulan. Bahkan, setiap minggu sebisa mungkin rantai rutin diberikan pelumas agar dapat bekerja dengan baik dan mengurangi risiko aus.

Terlebih jika motor akan digunakan untuk perjalanan jauh, lebih baik motor diservis terlebih dahulu. Tentu saja hal ini untuk menunjang perjalanan Anda agar aman dan nyaman.

“Jarak kerenggangan rantai sudah di atur di buku manual kendaraan. Juga sudah terdapat sticker dekat . Jadi tidak perlu bingung ketika ingin mengatur tingkat kerenggangan rantai,” ungkapnya. (metrotvnews.com/Salimah)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.