KiosElpiji Ludes Terbakar di Bangkalan

Avatar of PortalMadura.Com
KiosElpiji Ludes Terbakar di Bangkalan
Kebakaran kios LPG di Bangkalan, Kamis (24/8/2017)

PortalMadura.Com, – Sebuah kios penyimpanan tabung gas elpiji (LPG) milik H. Marwan (50), warga Desa Pakes, Kecamatan Konang, Kabupaten Bangkalan, Madura, Jawa Timur, ludes terbakar.

Ratusan tabung gas elpiji tak tersisa. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Namun, kerugian material diperkirakan mencapai Rp100 juta.

Informasi dilapangan menyebutkan, kobaran api pertama kali ditemukan oleh pemilik toko. Lantaran minim alat untuk memadamkan, api sulit dijinakkan hingga melalap seluruh kios.

Kasubbag Humas Polres Bangkalan, AKP Bidarudin melalui Kapolsek Konang, Bangkalan, AKP Sudaryanto, menjelaskan, berdasarkan olah tempat kejadian perkara (TKP), kuat dugaan, terjadi akibat arus pendek listrik.

“Belum bisa memastikan penyebab kebakaran, namun kuat dugaan karena konsleting listrik, karena kabel yang dipakai di dalam kios banyak sambungan,” katanya.

Pihaknya sudah memasang garis polisi untuk kepentingan keamanan dan penyidikan lebih lanjut.(Lora/Har)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.