Lakukan 4 Langkah Ini Agar Bensin Lebih Irit Saat Mudik Lebaran

Avatar of PortalMadura.com
Lakukan-4-Langkah-Ini-Agar-Bensin-Lebih-Irit-Saat-Mudik-Lebaran
Ilustrasi (makassartoday.com)

PortalMadura.Com – Tradisi pulang kampung menjelang lebaran sudah menjadi kebiasaan banyak orang, khususnya di Indonesia. Apalagi pemerintah sudah memberikan izin untuk melakukan mudik, jadi mulai sekarang sudah mempersiapkan serba-serbi mudik.

Salah satu yang tidak kalah penting diperhatikan yaitu mengetahui cara menghemat bensin selama perjalanan mudik. Karena hampir semua orang ingin ongkos perjalanan ke kampung halaman bisa di lebih irit. Dengan tahu caranya, maka perjalanan Anda akan lebih menyenangkan bukan?.

Nah, dilansir Liputan6.com dari laman Suzuki Indonesia, berikut ini tips-tips hemat bensin saat mudik dengan mobil pribadi:

Jangan Ngebut

Selama perjalanan jangan sampai ngebut di atas 100 km/jam. Usahakan melaju di kecepatan 40-80 km/jam. Sebab semakin cepat mobil melaju, maka kian boros juga konsumsi bensinnya.

Pada dasarnya mudik memang harus dilakukan dengan santai tanpa tergesa-gesa. Tidak hanya untuk hemat bensin, tetapi juga kurangi risiko kecelakaan.

Penggunaan AC

Perlu diketahui, penggunaan AC akan semakin memberatkan kerja mesin mobil. Alhasil konsumsi bahan bakar semakin boros juga. Tipsnya, gunakan AC saat melewati jalan padat atau macet. Matikan AC jika melewati jalan lancar, bisa diganti dengan membuka jendela agar mendapatkan udara segar. Namun perlu diingat juga, jangan sampai menyalakan AC dalam kondisi jendela terbuka.

Barang Bawaan

Pastikan juga membawa barang bawaan yang memang diperlukan. Semakin banyak barang bawaan maka akan kian besar juga beban mobil. Karena itulah konsumsi bahan bakar semakin boros. Membawa barang berlebih pun kian meningkatkan risiko kecelakaan lalu lintas.

Jangan Banyak Berhenti

Pada dasarnya setiap 3-4 jam sekali pengendara harus berhenti untuk istirahat. Selain untuk rehat, hal ini juga penting untuk menurunkan suhu mesin mobil. Hanya saja jangan terlalu banyak berhenti. Terlalu sering menghidupkan dan mematikan mobil bisa membuat konsumsi bensin semakin boros.

Namun hal ini hanya berlaku saat berkendara di jalanan macet. Karena itulah pastikan Anda tahu rute alternatif menuju ke kampung halaman. Itulah sejumlah cara agar bensin lebih irit selama . Semoga bermanfaat.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.