Mengapa Umat Islam Dianjurkan Mengangkat Tangan Ketika Berdoa? Ini Alasannya

Avatar of PortalMadura.com
Mengapa Umat Islam Dianjurkan Mengangkat Tangan Ketika Berdoa? Ini Alasannya
ilustrasi

PortalMadura.Com – Salah satu cara umat Islam untuk meminta kepada Allah SWT agar keinginannya terpenuhi yaitu dengan rajin . Biasanya, mereka mengangkat kedua tangan dengan posisi menengadah seraya memohon pemberian. Lantas, mengapa umat muslim dianjurkan saat bedoa?.

Sebagaimana yang dijelaskan dalam buku “Doa Menembus Langit” karya Hj. Fadillah Ulfa, Lc., M.A., disebutkan, bahwa berdoa memiliki etika. Salah satunya mengangkat tangan ke atas langit, kemudian mengusapkannya ke wajah setelah selesai berdoa.

“Mintalah kepada Allah SWT dengan menggunakan kedua telapak tangan kalian dan janganlah berdoa dengan punggung telapak tangan. Jika kalian telah selesai berdoa, usaplah kedua tangan itu ke wajah kalian” (HR. Abu Dawud).

Sementara itu, dalam hadis lain Rasulullah bersabda: “Sesungguhnya Tuhan kalian adalah Dzat Yang Maha Pemalu lagi Maha Pemurah, Dia akan malu apabila seorang hamba mangangkat tangan (berdoa kepada-Nya) lalu dia menarik tangannya kembali dengan sia-sia (doanya tidak terkabul)” (HR. Abu Dawud, Tirmidzi, dan Ibnu Majah).

Maka dari itu, mengangkat kedua tangan merupakan salah satu faktor yang dapat membuat hati semakin khusyuk dan tunduk. Beberapa banyak orang yang berdoa tetapi tidak merasakan nikmatnya berdoa sambil mengangkat tangan ke arah langit.

Jadi, dengan mengangkat tangan dan berdoa dengan khusyuk mereka benar-benar merasakan kebesaran Sang Khalik dan kelemahan diri sebagai makhluk. Wallahu A'lam. (okezone.com/Salimah)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.