Partisipasi Pemilih Pemilu 2019 di Pamekasan Nyaris Seratus Persen

Avatar of PortalMadura.com
Ketua KPU Pamekasan, Moh. Hamzah
dok. Ketua KPU Pamekasan, Moh. Hamzah (Foto : Marzukiy)

PortalMadura.Com, – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur, mengklaim pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) tanggal 17 April 2019 berjalan sukses, dibuktikan dengan partisipasi pemilih yang cukup tinggi.

Ketua , Moh. Hamzah mengungkapkan, pemilu serentak yang meliputi DPD, DPR RI DPRD kabupaten/provinsi dan pemilihan presiden seluruhnya rata-rata di atas 91 persen. Bahkan, partisipasi pemilih untuk DPD menjadi yang tertinggi, yakni mencapai 91,51 persen pemilih.

“Kemudian untuk pilpres partisipasi pemilih mencapai 91.20 persen, DPR RI 91.19 persen, DPRD provinsi sebanyak 91.18 persen, dan DPRD Kabupaten adalah 91.10 persen,” terangnya, Kamis (16/5/2019).

Hamzah berharap, masyarakat yang menemukan pelanggaran pemilu bisa melapor dan menempuh jalur hukum yang telah ditentukan. Sehingga pelaksanaan pemilu berjalan sesuai dengan harapan bersama.

Baca Juga : Miris! UNBK SMA Sampang dapat Nilai Terendah

“Kami berharap masyarakat dapat menerima hasil pemilu, semua keputusan KPU harus kita hormati bersama,” pungkasnya.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.