SUMENEP (PortalMadura) – Buronan Polres Sumenep, Sirat (25), warga Desa Jabaan, Kecamatan Manding, Sumenep, Madura, Jawa Timur akhirnya diringkus. Sirat merupakan pelaku pembacokan salah seorang Perwira Polres Sumenep, Iptu I Gede Pranata Wiguna.
Gambar yang diterima PortalMadura pada pukul 17:10 Wib, Selasa (21/1/2014), dari salah seorang anggota Polres Sumenep melalui BlackBerry Messenger menggambarkan jika pelaku sedang dirawat oleh petugas medis. Dibagian kaki kanannya terdapat pembalut warna putih dan dihidung ada selang ogsigen.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada rilis resmi dari pihak aparat kepolisian Polres Sumenep.
Sebelumnya, Perwira Polres Sumenep Iptu I Gede Pranata Wiguna, diduga dibacok pelaku curas bernama Sirat. Akibatnya, Kaur Bin Ops (KBO) Reskrim tersebut mengalami luka serius di bagian pergelangan tangan kirinya, di Desa Jabaan, Kecamatan Manding, Sumenep, Jumat (18/10/2013).
Aksi nekatnya, tidak hanya disini. Beberapa hari lalu, juga membacok istrinya sendiri hingga kritis. Selain menjadi buronan aparat kepolisian, juga menjadi buronan pihak keluarga dari istrinya sendiri.(htn)