Pemkab Pamekasan Ajak Masyarakat Hidup Sehat

Avatar of PortalMadura.com
Pemkab Pamekasan Ajak Masyarakat Hidup Sehat
Pemkab Pamekasan Mengajak Masyarakatnya untuk Hidup Sehat

PortalMadura.Com, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan, Madura, Jawa Timur, mengajak kepada masyarakat untuk senantiasa hidup sehat. Salah satunya dengan cara berprilaku bersih untuk mengantisipasi terjangkitnya corona virus disease ().

Bupati Pamekasan, Baddrut Tamam menyampaikan, pihaknya tengah berupaya menangani virus berbahaya ini guna melindungi masyarakat. Mulai melakukan penyemprotan disinfektan di tempat-tempat umum, seperti masjid dan pasar.

“Ini dilakukan untuk melindungi masyarakat dari penyebaran covid-19. Kami juga meminta kepada masyarakat untuk juga menjaga jarak dengan masyarakat lainnya,” katanya, Sabtu (28/3/2020).

Baca Juga: Hoaks Kabar Penutupan Akses Jembatan Suramadu, Ini Yang Terjadi

Pihaknya meminta masyarakat untuk menghindari pertemuan-pertemuan publik dan physical distancing. Karena penyebaran corona tidak diduga dan bisa menjangkit kapan saja. Sehingga, hal itu harus menjadi perhatian serius masyarakat demi kesehatan bersama.

“Karena bisa saja kita tidak sadar kalau kita terpapar (corona,red). Melalui physical distancing ini kita akan menutup beberapa ruas jalan umum, kita akan menutup area Arek Lancor mulai pukul 20.00 WIB – 23.00 WIB untuk malam Sabtu dan Malam Minggu,” terangnya.

Mantan Anggota DPRD Jawa Timur ini melanjutkan, pihaknya sangat berterimakasih kepada masyarakat yang sama-sama menjaga kesehatan masyarakat dan bekerja sama mengantisipasi penyebaran covid-19 tersebut.

“Kami juga akan menyediakan tempat cuci tangan, melakukan penyemprotan tempat dan pesantren pesantren. Harapan kami semoga masyarakat Pamekasan diberikan kesehatan dan dijauhkan dari covid-19,” harapnya.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.