Peringati Sumpah Pemuda, PDIP Pamekasan Ajak Kaum Muda Nimbrung

Avatar of PortalMadura.com
Peringati Sumpah Pemuda, PDIP Pamekasan Ajak Kaum Muda Nimbrung
DPC PDIP Pamekasan menggelar Forum Group Discussion memperingati hari sumpah pemuda di Cafe & Restu Almuna (Foto: Marzukiy)

PortalMadura.Com, Pamekasan – DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur, menggelar Forum Group Discussion (FGD) memperingati hari sumpah pemuda yang jatuh setiap tanggal 28 Oktober di Cafe & Restu Almuna, Selasa (29/10/2019).

FGD dengan tema “Optimalisasi Peran Pemuda Terhadap Program Pemerintah” tersebut melibatkan organisasi kepemudaan, baik intra maupun ekstra kampus, jurnalis, koordinator Program Keluarga Harapan (PKH), pendamping desa, GP Ansor, Pemuda Muhammadiyah, Pemuda Muslim Indonesia dan komunitas Kopi Pak Saleh.

Nadi Mulyadi sebagai moderator pada diskusi tersebut memberikan kesempatan kepada masing-masing perwakilan pemuda untuk menyampaikan gagasannya perihal peran pemuda pada kehidupan sehari-hari.

“Rekomendasi dari diskusi ini adalah bagaimana nanti pemuda bisa berperan aktif dalam setiap program pemerintah di Pamekasan,” ujar Sekretaris DPC PDIP Pamekasan, Nadi Mulyadi, usai acara.

Mantan jurnalis ini menambahkan, adapun rekomendasi dari FGD tersebut akan dibahas di internal partai berlambang banteng tersebut untuk mengklarifikasikan apakah masuk pada program pemerintah pusat atau pemerintah kabupaten.

Baca Juga : Paripurna Pandangan Fraksi Atas RAPBD 2020 Dihadiri 32 Anggota DPRD

“Kami nanti akan mengirim surat kepada pemerintah pusat atau pemerintah kabupaten terkait rekomendasi ini. Karena diskusi ini murni dari kamu muda yang notabene representasi dari keseluruhan pemuda, supaya pemerintah mendengar bahwa kondisi riil di Pamekasan seperti ini,” tambah dia.

Peran pemuda cukup vital dalam memerdekakan negeri ini dari para penjajah yang dideklarasikan dengan sumpah pemuda. Dengan demikian, pemuda masa kini harus mampu memberikan kontribusi terhadap kemajuan bangsa dan negara.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.