Pesan Aminah, Mahasiswa Lulusan Terbaik Fakultas Hukum Unija

Avatar of PortalMadura.com
Pesan Aminah, Mahasiswa Lulusan Terbaik Fakultas Hukum Unija
Aminah, salah satu mahasiswa lulusan terbaik FH Unija Sumenep, semester genap, periode akademik 2020/2021 (@portalmadura.com)

PortalMadura.Com, – Fakultas Hukum (FH) Universitas Wiraraja (Unija) Kabupaten Sumenep, Madura, Jatim, selesai menggelar yudisium semester genap periode akademik 2020/2021.

Dari 72 mahasiswa yang ikut yudisium, salah satu di antaranya . Ia menyandang predikat mahasiswa terbaik pada angkatan tersebut dengan IPK 3,74 (tiga koma tujuh empat).

Putri ketiga dari empat bersaudara pasangan suami istri (pasutri) Ahmad Zain dan Hatijah ini, bersyukur kepada Allah SWT dan selawat bagi Rasulullah, Nabi Muhammad SAW.

“Atas petunjukNya dan safaat Rasulullah, saya bisa menyelesaikan kuliah dengan baik,” katanya dengan nada merendah.

Aminah juga menyampaikan terima kasih kepada para pihak, khususnya sivitas akademika Unija dan kedua orang tuanya yang telah banyak berperan selama mengikuti proses kuliah di Unija.

“Tanpa beliau, saya tidak akan tuntas menyelesaikan kuliah,” ucapnya.

Aminah yang memiliki tinggi badan sangat ideal yakni 165 cm dengan berat 59 kg ini berpesan agar para alumni mampu menerapkan keilmuannya di tengah kehidupan masyarakat.

Baca Juga : Yudisium Mahasiswa Fakultas Hukum Unija, Dekan Ingatkan Akhlak di Atas Segalanya

“Kami, semoga mampu menjadi manusia yang bermanfaat bagi nusa, bangsa dan negara serta agama,” katanya.

Dirinya mengaku memiliki kewajiban untuk berusaha menjadi manusia berkualitas dan tetap menjaga nama baik almamater, Unija.

“Bagi saya, Unija adalah nomor satu. Maka wajib sebagai alumni untuk menunjukkan bahwa Unija mampu mencetak lulusan menjadi manusia tangguh, berkualitas dan bermanfaat,” ujar wanita yang suka warna Navy ini.

Wanita berparas ayu ini, fokus pada dunia pendidikan. Ia ingin melanjutkan kuliah ke S2 untuk mendalami keilmuannya pada bidang hukum.

“Belum kepikiran untuk ke hal lain. Ingin melanjutkan sekolah ke S2 dulu,” pungkasnya tanpa menyebutkan incaran perguruan tinggi S2.(*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.